Rabu 18 Oct 2023 14:42 WIB

Belajar dari Chef, Ini Cara Mudah Masak Makanan yang Menyenangkan Hati

Makanan bisa menjadi sarana penawar rindu pada orang yang sudah tiada.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Natalia Endah Hapsari
Chef Ragil Imam Wibowo mendemokan cara memasak comfort food-nya, Gadon Daging, dalam acara peluncuran buku Comfort Food Memoir di restoran Nusa Indonesian Gastronomy, Jakarta Selatan, Senin (16/10/2023).
Foto: Republika/Umi Nur Fadhilah
Chef Ragil Imam Wibowo mendemokan cara memasak comfort food-nya, Gadon Daging, dalam acara peluncuran buku Comfort Food Memoir di restoran Nusa Indonesian Gastronomy, Jakarta Selatan, Senin (16/10/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Dalam acara peluncuran buku Comfort Food Memoir: Kisah Makanan yang Menenangkan Beserta Resepnya yang diselenggarakan oleh Omar Niode Foundation, chef Ragil Imam Wibowo membagikan kisah tentang sepotong comfort food yang sangat istimewa dalam hidupnya, gadon daging.

Pemilik restoran Nusa Indonesian Gastronomy itu menjelaskan bahwa gadon daging adalah salah satu makanan yang menjadi penawar kerinduan, terutama saat  Ragil merindukan sang ibunda yang telah tiada. “Gadon adalah menu andalan ibu ketika dia dan saudara-saudaranya sedang sulit makan di masa kecil,” kata Ragil dalam acara peluncuran buku Comfort Food Memoir di restoran Nusa Indonesian Gastronomy, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Baca Juga

Menurut  Ragil, begitu ibunya memasak gadon, semua anak-anaknya akan berebutan menyantapnya. Karena itu, dia mengatakan sebanyak apapun Gadon yang dimasak ibunya itu tak akan pernah cukup.

Sebagai anak bungsu laki-laki dari lima bersaudara, Ragil memiliki keistimewaan tersendiri. Gadon selalu diambilkan terlebih dahulu untuknya oleh ibunya, sehingga dia tidak pernah kehabisan makanan tersebut, meskipun makan belakangan.

Saat ini, gadon adalah makanan yang menjadi penawar kerinduan bagi Ragil dan saudara-saudaranya. Ketika mereka merindukan ibu yang telah tiada, memasak dan menyantap gadon daging menjadi cara untuk mengobati kerinduan.

Berikut adalah resep gadon daging dari Ragil.

Bahan:

- 500 g daging sapi cincang

- 50 g bawang merah, cincang kasar

- 30 g bawang putih, cincang kasar

- 200 ml santan kental

- 5 butir telur ayam

- 3 g atau 0,5 sdt garam

- 1 g atau 0,25 sdt merica

- 1 g atau 0,25 sdt pala

- 3 lembar daun salam

 

Cara membuat:

1. Siapkan rantang stainless steel atau pinggan tahan panas (yang bisa dimasukkan ke dalam kukusan).

2. Campurkan daging cincang, bawang merah, garam, merica, pala halus hingga merata.

3. Masukkan kocokan telur ayam dan campurkan dengan adonan.

4. Tambahkan santan dan daun salam.

5. Kukus selama satu jam.

Gadon ini juga dapat dimodifikasi dengan mengurangi jumlah daging cincang hingga seperempatnya dan menambahkan bahan lain, seperti tahu atau rebung bambu yang sudah direbus dan dipotong kecil-kecil. Selain itu, Gadon bisa dikukus dalam daun pisang yang dibungkus dengan daun salam dan cabai rawit di atasnya. Kukus selama satu jam. Comfort food, seperti gadon daging, bukan hanya tentang rasa, tetapi juga tentang kenangan, nostalgia, dan cara makan yang menghadirkan kehangatan dan keakraban.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement