Rabu 16 Aug 2023 13:01 WIB

Oprah Winfrey dan Kru TV Ditolak Masuk ke Pusat Pengungsi Maui?

Oprah Winfrey sering bolak-balik ke rumahnya di Hawaii.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Oprah Winfrey membawa kru TV-nya ke Maui, Hawaii yang dilanda kebakaran hebat.
Foto:

Klarifikasi ini muncul setelah ada laporan bahwa mantan pembawa acara The Oprah Winfrey Show dan kru kamera CBS ditolak masuk pada Ahad karena media tidak diizinkan masuk ke tempat penampungan. Para warganet dengan cepat mengkritik Oprah dan mengatakan bahwa perilakunya "sangat menjijikan".

Oprah yang memiliki sekitar lahan 1.000 hektare di Maui dan dilaporkan tinggal di pulau itu sesekali. Sebelumnya, maestro media itu terlihat melakukan syuting di War Memorial Complex (Kompleks Monumen Perang) di Wailuku.

Oprah dilaporkan bertanya kepada penduduk tentang apa yang paling mereka butuhkan. Dia kemudian mendistribusikan kebutuhan dasar, termasuk handuk, air, dan produk kebersihan pribadi kepada para pengungsi. Diduga, ia telah mengunjungi tempat pengungsian darurat sebanyak tiga kali.

"Dalam satu atau dua pekan, semua kamera akan pergi dan seluruh dunia akan melanjutkan kehidupan mereka, dan kita semua masih akan berada di sini untuk mencari tahu bagaimana cara terbaik membangun Maui kembali. Saya akan berada di sini untuk jangka panjang, melakukan apa yang saya bisa," kata Oprah dalam sebuah wawancara dengan Hawaii News Now.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement