Kamis 10 Aug 2023 00:09 WIB

Idol K-Pop dengan Followers Terbanyak, tak Ada Jungkook BTS

Jungkook BTS sebenarnya telah memiliki sekitar 51 juta followers di Instagram.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Qommarria Rostanti
Jungkook BTS. Jungkook tak termasuk dalam 10 idol dengan jumlah followers terbanyak karena dia sudah menonaktifkan akun Instagram-Nya.
Foto: BigHit Entertainment
Jungkook BTS. Jungkook tak termasuk dalam 10 idol dengan jumlah followers terbanyak karena dia sudah menonaktifkan akun Instagram-Nya.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Popularitas idol K-pop meroket berkat pengakuan global. Para penggemar dari berbagai negara selalu antusias menantikan update terbaru dari sang idola, dan salah satu cara untuk mendapatkannya yaitu dengan mengikuti mereka di Instagram atau media sosial lainnya.

Meskipun beberapa selebritas tertentu mungkin tidak memiliki akun Instagram pribadi, banyak juga idol-Kpop yang memiliki akun Instagram. Berikut 10 idol K-pop yang paling banyak followers di Instagram per 8 Agustus 2023:

Baca Juga

1. Lisa Blackpink

photo
Lisa Blackpink. - (YG Entertainment)

 

Lisa dari Blackpink adalah idola K-pop yang paling banyak diikuti di Instagram dengan 96,7 juta pengikut. Dia merupakan duta global untuk merek mewah Celine dan Bulgari.

2. Jennie Blackpink

photo
Personel Blackpink, Jennie. - ( EPA-EFE/FRANCK ROBICHON)

 

Jennie dari Blackpink telah menjalani tahun yang luar biasa berkat kesuksesan debutnya di Hollywood dalam serial “The Idol” dan tur Blackpink. Dia adalah idola K-pop yang paling banyak diikuti kedua di Instagram, dengan jumlah pengikut lebih dari 80,9 juta pengikut.

3. Jisoo Blackpink

photo
Jisoo Blackpink. - (Instagram/@sooyaaa__)

 

Bintang “Snowdrop” yang juga merupakan bagian dari grup musik wanita Blackpink ini menduduki peringkat ketiga dalam daftar bintang K-pop yang paling banyak diikuti di Instagram. Ia memiliki dengan lebih dari 75,1 juta pengikut.

4. Rose Blackpink

photo
Rose Blackpink. - (EPA)

 

Rose, salah satu anggota girl group Blackpink, juga merupakan salah satu idola K-pop yang paling banyak diikuti di Instagram. Ia memiliki 73,5 juta pengikut. Rose juga merupakan duta global untuk jenama mewah Tiffany, dan dikenal karena gayanya yang menawan.

5. V atau Taehyung BTS

photo
V BTS. - (Instagram/BigHit Entertainment)

 

Ketika kita berbicara tentang idola K-pop, bagaimana mungkin kita tidak membicarakan Taehyung BTS? Taehyung yang juga dikenal sebagai V, adalah idola K-pop yang paling banyak diikuti di antara semua anggota BTS. Ia kini memiliki 61,2 juta pengikut di Instagram.

BACA JUGA: Aktor Korea dengan Followers Terbanyak di Instagram

Nomor 6...lanjutkan membaca>>

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement