Senin 08 May 2023 11:28 WIB

10 Hal Paling Menyebalkan yang Dilakukan Turis Saat Liburan

Survei menunjukkan bersikap tidak sopan pada kru pesawat adalah gangguan nomor satu.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Natalia Endah Hapsari
Sebuah survei mengungkapkan 10 hal paling menyebalkan yang dilakukan orang saat liburan. Survei menunjukkan tindakan bersikap tidak sopan kepada kru pesawat adalah gangguan nomor satu./ilustrasi
Foto: ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
Sebuah survei mengungkapkan 10 hal paling menyebalkan yang dilakukan orang saat liburan. Survei menunjukkan tindakan bersikap tidak sopan kepada kru pesawat adalah gangguan nomor satu./ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA---Sebuah survei mengungkapkan 10 hal paling menyebalkan yang dilakukan orang saat liburan. Survei menunjukkan tindakan bersikap tidak sopan kepada kru pesawat adalah gangguan nomor satu.

Dilansir Daily Mail pada Senin (8/5/2023), survei ini dilakukan oleh peritel liburan kapal pesiar murah yang berbasis di Swansea, Cruise Nation. 

Baca Juga

Daftar survei tersebut berasal dari pelancong yang diminta mengurutkan perilaku liburan yang menjengkelkan pada skala gangguan, di mana bersikap kasar kepada awak kabin mendapat skor 9,1 dari 10. Menyusul di tempat kedua adalah orang-orang yang meninggalkan sampah di pantai atau di sekitar kolam renang di tempat tujuan liburan dengan skor 8,9 dari 10.

Peringkat ketiga, ada perilaku tidak menghormati staf restoran atau hotel, yang mendapat skor gangguan 8,8 dari 10. Survei menemukan bahwa masyarakat umum cenderung lebih kesal pada orang yang mabuk dan gaduh di pesawat (8,7/10, peringkat keempat) daripada orang yang mabuk dan gaduh di tempat tujuan (8/10, peringkat ketujuh).

Tempat kelima adalah anak-anak yang menendang kursi Anda di pesawat yang mendapatkan peringkat gangguan 8,5 dari 10. Kemudian, urutan keenam ditempati teman seperjalanan yang ingin ke bandara mepet jam perjalanan (8,1 dari 10).

Di posisi kedelapan, tindakan menyebalkan adalah memonopoli kursi santai hotel pada pagi hari dengan handuk, yang memiliki peringkat gangguan 7,8 dari 10. 

Kesembilan, memutar musik keras di hotel atau akomodasi liburan (7,6 dari 10). Di urutan terakhir, yaitu pelancong meninggalkan sampah di atas meja di restoran, yang memiliki skor 7,5 dari 10.

Survei ini menjangkau lebih dari 1.000 warga Inggris, yang juga menemukan bahwa wisatawan berusia 18 hingga 39 tahun tampaknya paling tidak terganggu saat liburan. Skor gangguan mereka rata-rata 5,9 dari 10. Rata-rata, responden berusia 75 tahun ke atas adalah yang paling kesal, dengan skor yang mereka berikan rata-rata 6,9 dari 10.

Secara umum, wisatawan paling terganggu saat berada di pesawat, dengan rata-rata skor gangguan 6,7 dari 10, dibandingkan dengan rata-rata 6,1 saat berada di bandara, dan enam saat di tempat tujuan.

Cruise Nation mencatat bahwa skor ini mungkin disebabkan pelancong merasa lebih santai begitu mereka akhirnya mencapai tujuan liburan dan segera beralih ke mode relaksasi. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement