Selasa 06 Dec 2022 16:55 WIB

RM Bahas BTS pada 2025 di Acara Perdana ‘Suchwita’ Suga

RM optimistis bisa mempersiapkan beberapa lagu untuk BTS

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Esthi Maharani
Leader BTS, RM menjadi bintang tamu perdana acara bincang-bincang “Suchwita” Suga
Foto: Youtube
Leader BTS, RM menjadi bintang tamu perdana acara bincang-bincang “Suchwita” Suga

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL — Leader BTS, RM menjadi bintang tamu perdana acara bincang-bincang “Suchwita” Suga. Dalam kesempatan itu, kedua penyanyi rap membayangkan apa yang ingin mereka lakukan pada 2025, di mana menjadi tahun BTS berkumpul lagi setelah wajib militer.

“Mari kita bicara tentang 2025,” kata tuan rumah Suga dilansir Korea Boo, Selasa (6/12/2022).

Saat memikirkan 2025, RM mengaku tidak tahu apa yang akan terjadi, selain ingin menumbuhkan rambutnya kembali. “Wow, itu masih lama. Pada tahun 2025, saya akan menyelesaikan wajib militer saya, dan akan mulai menumbuhkan rambut saya lagi,” ujar RM.

Selain itu, RM optimistis bahwa dia mungkin bisa mempersiapkan beberapa lagu untuk BTS, ketika semua anggota telah menyelesaikan wajib militer. “Saya tidak tahu apa yang akan terjadi pada tahun 2025, tetapi jika saya kembali bekerja lebih awal, saya berpikir mungkin dapat menyiapkan beberapa lagu sebelum anggota lain datang, untuk BTS atau untuk saya,” kata RM.

Meskipun RM tidak dapat mengkonfirmasi apa pun, tetapi Suga sependapat dengan rencana itu. Suga mengatakan dirinya cukup percaya diri tentang apa yang akan terjadi di masa depan. Menurut dia, pemikiran ke masa depan sangat menantang karena memunculkan kekhawatiran tentang hal yang tidak pasti.

“Saya pikir inilah mengapa sulit bagi kami untuk berbicara tentang apa yang akan kami lakukan di tahun 2025. Kami selalu seperti itu. Saat kita berkata, ‘Itu tidak mungkin terjadi’, kita mulai khawatir,” ujar Suga.

Namun ketika berbicara tentang harapan pada 2025, RM dan Suga setuju bahwa mereka ingin BTS berbagi panggung bersama lagi. “Apa pun yang terjadi, di tahun 2025, jika kami semua kembali bersama dan berpromosi sebagai grup lengkap, itu akan bagus, sungguh. Saya pikir itu ideal,” kata dia.

Pada 29 April 2025, BTS akan menandai 10 tahun sejak perilisan The Most Beautiful Moment in Life, Part 1, karya yang tak terpisahkan dari kisah grup beranggotakan tujuh orang itu.

“Kami berbicara tentang bagaimana 2025 menjadi tahun sebagian besar anggota menyelesaikan layanan, dan juga tahun  monumental, jadi kami mungkin dapat melakukan sesuatu. Saya pikir kita akan mencoba dan menepati janji itu,” ujar RM.

Selain berharap untuk bersatu kembali sebagai idola, Suga merasa sangat menyenangkan melihat semua anggota berkumpul lagi. “Saat kami kembali bersama di tahun 2025, menurutku itu akan lucu,” kata dia.

“Mungkin akan, seseorang akan memiliki rambut yang sangat pendek, beberapa akan memiliki rambut yang panjang,” ujar RM.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement