Untuk Paramount, Top Gun: Maverick juga telah melampaui Titanic sebagai film studio terbesar dalam 110 tahun sejarahnya. Namun, film bencana epik besutan James Cameron itu masih melampaui petualangan jet tempur Tom Cruise di luar AS.
Sekuel Top Gun ini menghasilkan 1,5 miliar dolar AS setara Rp 22,3 triliun di box office internasional. Sementara itu, Titanic menghasilkan 2,2 miliar dolar AS atau Rp 32,8 triliun secara global.
Di luar itu, daftar lima rilis AS teratas yang pernah ada terdiri dari Black Panther (700 juta dolar AS), Avatar (760 juta dolar AS), Spider-Man: No Way Home (804 juta dolar AS), Avengers: Endgame (853 juta dolar AS), dan Star Wars: The Force Awakens (936 juta dolar AS).