Kamis 13 Oct 2022 06:30 WIB

Banyak yang Menderita Gejala Covid-19, Ahli: Kemungkinan Besar Itu Pilek

Ada satu gejala dominan yang membedakan Covid-19 dengan pilek.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Reiny Dwinanda
Pilek (ilustrasi). Orang-orang yang terkena pilek lebih mungkin mengalami gejala hidung beringus, sedangkan pada kasus Covid-19, gejala tersebut jarang ditemukan.
Foto:

Hal yang tak kalah penting adalah mewaspadai gejala-gejala Covid-19. Beberapa dari gejala tersebut adalah demam tinggi, batuk berkepanjangan, perubahan pada indra penciuman atau pengecap, sesak napas, rasa lelah, badan pegal, sakit kepala, nyeri tenggorokan, hidung tersumbat atau beringus, penurunan nafsu makan, diare, dan mual atau muntah.

Bila mengalami gejala-gejala tersebut, segera lakukan isolasi mandiri di rumah. Hindari melakukan kontak dengan orang lain selama masa pemulihan.

photo
Gejala Covid-19 pada orang yang sudah divaksinasi. - (Republika)

Saat ini, kasus Covid-19 di Inggris kembali mengalami peningkatan yang signifikan. United Kingdom Health Security Agency (UKHSA) mengungkapkan bahwa kasus Covid-19 meningkat sebesar 61 persen bila dibandingkan dengan pekan sebelumnya.

"Data pekan ini menunjukkan kekhawatiran mengenai peningkatan kasus Covid-19 dan tingkat perawatan di rumah sakit, yang mana saat ini sedang berada pada tingkat tertinggi dalam beberapa bulan ke belakang," jelas chief medical advisor UKHSA, dr Susan Hopkins.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement