Rabu 05 Oct 2022 07:47 WIB

Dinobatkan Jadi Kucing Domestik Terjangkung di Dunia, Berapa Tinggi Fenrir?

Tinggi Fenrir 47,83 cm, hampir dua kali lipat rata-rata tinggi kucing domestik.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Fenrir, kucing tertinggi di dunia versi Guinness World Records. Fenrir memiliki tinggi hampir dua kali lipat dari rata-rata kucing rumahan lainnya.
Foto: Guinness World Records.com
Fenrir, kucing tertinggi di dunia versi Guinness World Records. Fenrir memiliki tinggi hampir dua kali lipat dari rata-rata kucing rumahan lainnya.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Fenrir, seekor kucing Savannah setinggi 47,83 cm mendapatkan penghargaan dari Guinness World Records sebagai kucing tertinggi yang masih hidup. Kucing itu tingginya hampir dua kali lipat dari rata-rata kucing domestik.

Fenrir merupakan peliharaan Dr William John Powers, warga Farmington Hills, Michigan, Amerika Serikat. Menurut situs web Guinness World Records, Fenrir memperoleh rekor perawakannya dari ras kucing F2 Savannah yang diakui oleh The International Cat Association.

Baca Juga

Trah ini sebenarnya adalah persilangan antara kucing domestik dan serval, yang merupakan kucing liar Afrika berukuran sedang dan bertelinga besar. Leluhur Fenrir adalah seekor serval liar berperawakan tinggi bernama Kongo.

"Meskipun merupakan keturunan kucing liar, Fenrir sangat tinggi untuk jenisnya, 2,5 cm lebih tinggi dari kucing Savannah berukuran rata-rata, yang tingginya biasanya antara 35,5 hingga 43 cm," demikian penjelasan dari Guinness World Record, seperti dilansir laman Indian Express, Rabu (5/10/2022).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement