Kamis 23 Jun 2022 06:45 WIB

40 Tahun Idap Diabetes, David Crosby: Diet yang Ribet Itu Hanya Omong Kosong

David Crosby mengungkap inti pengelolaan diabetes.

Rep: Rahma Sulistya/ Red: Reiny Dwinanda
Penyanyi dan penulis lagu kawakan asal AS, David Crosby, tak terlalu terkesan dengan permainan gitar mendiang Eddie Van Halen. Di matanya, Jimi Hendrix tak ada duanya.
Foto:

Yayasan Diabetes UK menjelaskan bahwa cara penanganan diabetes bisa berbeda untuk setiap orang. Dalam penjelasan di websitenya, Diabetes UK mengungkapkan tidak ada yang namanya diet khusus untuk pengidap diabetes tipe 2.

photo
Jenis-jenis tes gula darah. - (Republika)

Menurut Diabetes UK, dua orang dengan diagnosis diabetes tidak akan sama cara mengurangi gejalanya. Lalu, National Health Service di Inggris juga menyatakan setuju dengan saran David Crosby yang lebih memilih untuk mengurangi kalori.

"Ada bukti bahwa makan makanan rendah kalori (800 hingga 1.200 kalori sehari) dalam jangka pendek (sekitar 12 pekan) dapat membantu kurangi gejala diabetes tipe 2," tulis NHS.

Crosby juga mengkritik makanan kemasan Amerika Serikat yang terlalu manis. Dia merekomendasikan masyarakat untuk menghindarinya. Jika seseorang menderita diabetes, kadar HbA1c yang ideal adalah 48mmol/mol (6,5 persen) atau harus lebih rendah lagi.

Baca juga : Jenis Obat Diabetes Ini Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement