Selasa 07 Jun 2022 20:29 WIB

Satria Dewa: Gatotkaca, Erick Thohir: Indonesia Punya Superhero Baru

Satria Dewa: Gatotkaca, Erick Thohir: Indonesia Punya Superhero Baru

Rep: viva.co.id/ Red: viva.co.id
Menteri BUMN Erick Thohir.
Menteri BUMN Erick Thohir.

VIVA – Menteri BUMN, Erick Thohir hadir dalam gala premier Film Satria Dewa: Gatotkaca yang digelar di XXI Epicentrum, Rasuna Said, Jakarta Selatan, Senin, 6 Juni 2022. Ia menyambut baik kehadiran pahlawan super baru di Indonesia tersebut.

"Saya rasa senang, Indonesia punya superhero baru dan berdasarkan tentu kultur kita, mudah-mudahan ini menjadi sebuah hal yang bisa terus dikembangkan karena sudah waktunya industri kreatif di Indonesia, film semua bisa berkembang," kata Erick Thohir.

Satria Dewa: Gatotkaca dibintangi Rizky Nazar, Fedi Nuril, Yasmin Napper, Omar Danielm Yayan Ruhiyan dan masih banyak lagi. Satria Dewa: Gatotkaca akan tayang pada 9 Juni 2022.

 

Pada sesi konferensi pers di pemeran tokoh utama, Rizky Nazar mengungkapkan proses syuting film Satria Dewa: Gatotkaca tidaklah mudah dan melewati proses yang panjang. Maka dari itu, ia merasa senang karena akhirnya film itu akan segera tayang.

“Dengan semua yang kita lalui, proses yang panjang, rumit, berat juga. Kita cuma deg-degan lihat hasilnya gimana,” kata Rizky Nazar.

Selain itu, Rizky Nazar juga harus beradegan laga. Ia melakoni adegan tersebut bersama Yayan Ruhiyan, aktor yang sudah tidak diragukan lagi dalam kemampuan bela dirinya.

 

“Ya senang banget, suatu pengalaman yang enggak pernah gue lupain bisa fighting bareng salah satu the best actor laga Indonesia dalam satu scene dalam satu adegan itu luar biasa. Beban juga, ‘wah pasti gue kelihatan cupu banget di depan mereka’,” kata Rizky Nazar.

Bukan hanay Rizky Nazar yang melakukan berbagai persiapan. Hal yang sama dilakukan oleh Fedi Nuril. Ia harus mengenakan rambut palsu seberat 7 kilogram untuk mendukungnya memerankan Aswatama.

"Kesulitannya kalau waktu tadi di presscon mas Hanung bilang berat, buat saya perjuangannya berat secara harfiah karena saya pakai wig yang beratnya 7 kilo dan ceritanya kan dibikin melayang pakai sling. Itu kalau kita hanya melayang diam ditempat itu justru enggak enak banget, sakit," kata Fedi Nuril.

 

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan viva.co.id. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab viva.co.id.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement