Ahad 08 May 2022 13:33 WIB

Bukan Sekadar Hobi, Ini Sederet Manfaat Tanaman Hias Selain Mempercantik Ruangan

Tak hanya jadi penghias ruangan, ternyata ada banyak sekali manfaat tanaman hias untuk kesehatan dan kehidupan di rumah. Apa saja?

Rep: cermati.com/ Red: cermati.com
Bukan Sekadar Hobi, Ini Sederet Manfaat Tanaman Hias Selain Mempercantik Ruangan
Bukan Sekadar Hobi, Ini Sederet Manfaat Tanaman Hias Selain Mempercantik Ruangan

Semua orang pasti setuju jika tren tanaman hias tidak akan pernah ada habisnya. Usai sebuah tren tanaman hias meredup, tren lainnya akan langsung bermunculan dan terus menarik hati para pecinta tanaman hias tersebut. 

Bukan tanpa alasan, tanaman hias banyak dicari karena mampu membuat ruangan, halaman rumah, maupun tempat lainnya terasa lebih indah dan nyaman. Selain mampu memanjakan mata siapa saja yang memandangnya, tanaman hias juga dapat memberikan aksen unik dan kesan menyejukkan pada ruang. 

Namun, tahukah kamu jika manfaat tanaman hias bukan hanya sekadar itu saja? Dengan menanam tanaman hias, ternyata kamu juga bisa mendapatkan berbagai manfaat lain yang tak kalah hebatnya. Penasaran? Berikut adalah ulasan selengkapnya.

Baca Juga: Ingin Punya Tanaman Hias di Kamar Tidur? Ini Pilihannya

10 Manfaat Menanam Tanaman Hias

Manfaat Menanam Tanaman Hias

Manfaat Menanam Tanaman Hias

  1. Beri Aksen Natural pada Ruang

    Banyak orang menggemari tanaman hias untuk dijadikan sebagai penghias ruangan dan mempercantik tampilan rumah. Daun serta bunga yang begitu cantik dan menawan mampu membuat takjub siapa pun yang melihatnya. Selain itu, dengan warna-warni yang beragam, dan juga semerbak aroma yang diberikannya, tanaman hias sebagai pajangan dapat memberi aksen natural yang menenangkan serta menetralisir bau tak sedap. 

    Ruang atau halaman yang tampak kering dan monoton tentu bisa langsung diatasi dengan menempatkan tanaman hias di dalamnya. Cara penghijauan seperti ini tentu jauh lebih bermanfaat karena bisa meningkatkan penampilan pula. Tidak harus tanaman hias yang besar dan mahal, sekadar lavender atau kaktus mini yang ditempatkan pada sudut ruang, sebelah TV, maupun jendela sudah cukup untuk memberi kesan natural nan alami pada rumah.

  2. Tingkatkan Kondisi Udara dalam Ruangan 

    Selain mempercantik ruang dan memberi kesan natural, tanaman hias juga dapat berguna untuk meningkatkan kondisi udara dalam ruangan. Ruang yang ditempati oleh jenis tanaman apa pun sudah pasti akan memiliki jumlah oksigen yang lebih baik dan mampu menyerap karbon dioksida.

    Tidak hanya itu, kelembapan udara juga akan turut terjaga saat terdapat tanaman hias di dalamnya. Manfaat tersebut tentu saja akan memberikan keuntungan lainnya pada penghuninya, seperti, terhindar dari risiko kulit mengering, pilek, batuk kering, hingga tenggorokan sakit. 

    Selain itu, ruangan yang terjaga tingkat kelembapannya juga ampuh turunkan viabilitas serta penyebaran virus penyebab flu dan meningkatkan imunitas tubuh. Dengan tanaman hias pula polutan, debu, dan juga partikel beracun lainnya yang mungkin ada di udara dapat diserap dan dihilangkan. Alhasil, risiko infeksi pernapasan, penyakit paru, stroke, dan jantung iskemik bisa ditekan.

  3. Meredam Kebisingan

    Tanaman hias memiliki banyak sekali ragam jenisnya. Ada yang berguna untuk menghilangkan gas beracun, misalnya, puring, sri rejeki, lidah mertua, dan monstera, ada juga yang mampu menghalangi hembusan angin, seperti beringin dan bambu. Sedangkan untuk yang bermanfaat meredam suara, kamu bisa menanam tanaman perdu karena memiliki bentuk daun yang relatif rapat. 

    Karena bentuk daunnya tersebut, tanaman perdu mampu menghalangi gelombang suara melingkar horizontal dan vertikal seperti bola. Alternatif lainnya, kamu juga bisa menanam pohon teh-tehan maupun tanaman dolar. 

  4. Dapat Menciptakan Peluang Bisnis 

    Sesuatu yang cukup ramai dicari oleh banyak orang tentu bisa menjadi peluang usaha yang menjanjikan. Tak terkecuali budidaya tanaman hias ini. Jika sudah begitu menyukai dan memahami cara membudidayakan tanaman hias, kamu tentu bisa memiliki banyak tanaman yang bisa dijual.

    Tidak tanggung-tanggung, harga jual tanaman hias yang sedang tren dan digandrungi bisa menyentuh angka puluhan, hingga ratusan juta Rupiah. Jadi, selain mampu mendapatkan manfaat menanam tanaman hias, kamu juga bisa meraup keuntungan yang menjanjikan.

  5. Jadi Alternatif Tanaman Herbal 

    Bagi sebagian orang, obat herbal masih dipercaya untuk mengobati berbagai macam penyakit ringan. Melalui tanaman herbal pula tak sedikit orang yang menjadikannya sebagai konsumsi untuk meningkatkan kesehatan dan daya tahan tubuh. Selain mampu menghiasi ruangan, beberapa jenis tanaman hias juga bisa bermanfaat sebagai tanaman obat.

    Ambil saja contoh lidah buaya yang sudah lama dikenal sebagai tanaman dengan berjuta manfaat kesehatan. Selain berguna untuk menyehatkan rambut dan kulit, gel aloe vera juga bermanfaat untuk mengatasi berbagai macam penyakit, seperti, pengatur kadar asam dalam tubuh, mencukupi vitamin, dan lain sebagainya. Tentunya, ada banyak jenis tanaman hias lainnya yang mampu bermanfaat sebagai tanaman herbal yang patut kamu cari tahu lebih lanjut. 

  6. Membuat Tidur Lebih Berkualitas

    Sudah sempat dijelaskan sebelumnya jika tanaman hias bermanfaat untuk menjaga kondisi udara dan tingkat oksigen pada ruangan. Dengan kualitas udara yang lebih baik dan terhindar dari polusi maupun racun, kualitas tidur yang kamu dapatkan akan meningkat pula, khususnya buat kamu yang rentan terkena alergi. 

    Selain itu, tanaman hias juga berguna untuk usir nyamuk. Alih-alih menggunakan lotion atau obat nyamuk yang mampu memperburuk kondisi udara di ruangan, kamu bisa memanfaatkan tanaman hias untuk menyiasati nyamuk yang sering mengganggu tidurmu. Beberapa tanaman hias yang dikenal ampuh mengusir nyamuk, antara lain, rosemary, selasih, citrosa, dan lavender.

  7. Meningkatkan Imun Tubuh dan Proses Penyembuhan

    Manfaat tanaman hias lain yang tidak kalah menariknya adalah sebagai humidifier alami dengan menghasilkan oksigen bersih. Hal tersebut membuatnya mampu meningkatkan sistem imun tubuh karena bisa menghasilkan oksigen yang penting untuk membunuh virus, kuman, dan juga bakteri. 

    Tanaman hias juga ternyata efektif membantu proses pemulihan pasien yang baru saja menjalani operasi karena mampu meningkatkan respons fisiologis secara signifikan. Hal tersebut terbukti dengan menurunnya tekanan darah sistolik, rasa nyeri, kelelahan, dan kecemasan. Jadi, jangan anggap klise lagi seseorang yang menjenguk dengan membawa tanaman hias ke rumah sakit, ya!

  8. Menyehatkan Organ Pernapasan

    Tanaman hias yang membuat kondisi udara di ruangan semakin bagus sudah pasti bermanfaat untuk menyehatkan organ pernapasan. Risiko terjangkit masalah paru-paru juga bisa diperkecil dengan memelihara tanaman hias jenis tertentu. Tidak kalah menariknya, bagi kamu yang merasa mengidap penyakit asma dan alergi, tanaman hias indoor juga cocok ditanam di dalam rumah atau kamarmu. 

    Salah satu jenis tanaman hias yang dikenal terbaik sebagai penghasil oksigen adalah spider plant atau tanaman laba-laba. Tanaman ini cukup terkenal dipajang untuk membantu melancarkan pernapasan dan mencegah masalah paru-paru. Sedangkan untuk mengatasi masalah asma dan alergi, kamu bisa menanam pohon naga berwarna karena mampu menjernihkan udara serta menjaga udara agar tetap lembap. 

  9. Mengembangkan Sistem Kerja Otak 

    Saat belajar atau bekerja di sekitar tanaman, kamu akan lebih mudah untuk berkonsentrasi dan meningkatkan daya ingat, serta retensi memori hingga 20 persen.

    Tidak hanya itu, belajar bercocok tanam juga mampu menumbuhkan kecerdasan emosional anak-anak serta meningkatkan kepedulian pada lingkungan. Dengan melakukan aktivitas tersebut, anak-anak akan belajar tentang rasa peduli dan rasa sayang, serta kesabaran dibanding seharian menatap layar gadget saja.

  10. Memperbaiki Mood dan Dukung Produktivitas

    Buat kamu yang sering mengalami mood swing atau perubahan suasana hati secara tiba-tiba, mungkin menanam tanaman hias bisa menjadi solusinya. Hal ini disebabkan tanaman hias dapat memicu pelepasan hormon endorfin yang berguna untuk membuat seseorang lebih merasa bahagia dan berenergi. 

    Saat mood terjaga, sudah pasti kreativitas dan semangat untuk bekerja dan belajar akan lebih tinggi. Alhasil, produktivitas akan turut meningkat saat di ruang kerja atau belajar didekorasi dengan tanaman hias.

    Tidak kalah pentingnya, manfaat tanaman hias yang tidak boleh dianggap remeh adalah menurunkan stres serta menjaga kondisi mental seseorang. Kenapa bisa? Penyebabnya tak lain karena tanaman hias terbukti berguna untuk menambah kadar oksigen yang mampu menekan kecemasan.

Baca Juga: Berbagai Tanaman Hias Indoor yang Mudah Dibudidayakan

Siapa Bilang Manfaat Tanaman Hias Hanya Mempercantik Ruangan Saja?

Dengan memelihara tanaman hias, kamu juga bisa merasakan sejumlah manfaat kesehatan yang amat penting dibutuhkan oleh tubuh dan juga mental. 

Di sisi lain, membudidayakan tanaman hias juga mampu menjadi ladang untuk mendapatkan penghasilan tambahan serta bahan obat herbal. Jadi, masih ada yang bilang kalau tanaman hias hanya berguna untuk menghias rumah semata?

Baca Juga: 9 Tanaman Obat yang Cocok Ditanam di Rumah

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan Cermati.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab Cermati.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement