Senin 13 Dec 2021 14:11 WIB

5 Model Perabot Rumah Tangga Terbuat dari Besi

Furnitur dari bahan besi akan menambah estetik interior di rumah.

Rak dari bahan besi bisa menjadi pilihan mempercantik rumah.
Foto: ACE Hardware
Rak dari bahan besi bisa menjadi pilihan mempercantik rumah.

REPUBLIKA.CO.ID, Perabot rumah tangga tidak melulu harus terbuat dari kayu. Anda pun bisa memilih perabot yang terbuat dari bahan besi. Apalagi, bila Anda memilih tema industrial untuk hunian, tentu furnitur bahan besi ini akan menambah estetik interior di rumah. Lalu, apa saja perabot yang terbuat dari besi dan bisa menjadi dekorasi di rumah? Simak berikut ini:

1. Meja dan kursi

Meja dan kursi dari bahan besi biasanya sering digunakan untuk area luar rumah, seperti taman dan teras. Umumnya, bahan besi yang digunakan adalah stainless steel karena lebih tahan air dan juga tidak mudah keropos. Selain itu, meja dan kursi dari material ini cukup berat sehingga tidak mudah tertiup angin, terutama ketika sedang badai.

2. Dipan ranjang

Untuk Anda yang suka dengan dekorasi kamar bergaya industrial, Anda bisa memilih dipan ranjang dari bahan besi. Umumnya, material dipan ini lebih kokoh dan minim perawatan. Bahkan, Anda bisa  menggunakannya selama bertahun-tahun karena tidak mudah rusak. Anda pun bisa mengganti catnya bila ingin mendekorasi ulang kamar tidur di rumah.

3. Rak besi

Umumnya, rak besi digunakan pada area gudang dan dapur. Soalnya, rak besi bisa menahan beban yang cukup berat dan tidak mudah rusak. Namun, seiring waktu, rak besi mulai dipakai sebagai dekorasi rumah, terutama untuk interior bertema industrial. Apalagi, model rak besi pun sudah mulai beraneka ragam sehingga Anda lebih mudah memilih yang sesuai kebutuhan di rumah.

4. Tangga lipat

Salah satu perlengkapan rumah tangga wajib ada di rumah adalah tangga lipat. Fungsi dari tangga lipat ini adalah untuk menjangkau area yang tinggi di rumah, seperti plafon, rak dinding, serta kaca jendela. Namun, pastikan Anda memilih tangga lipat terbuat dari besi karena bisa lebih kuat dan tahan lama.

5. Brankas

Bila Anda ingin merapikan barang dan dokumen berharga di tempat yang aman, maka Anda membutuhkan brankas. Umumnya, brankas terbuat dari besi yang tebal dengan memiliki kode keamanan sehingga tidak mudah dibuka oleh sembarang orang. Tidak hanya itu, brankas juga terbuat dari material yang tahan air dan api untuk melindungi barang-barang yang Anda simpan.

Itu dia beberapa perabot rumah tangga terbuat dari besi untuk mempercantik rumah Anda. Nah, Anda bisa menemukan semua perlengkapan tersebut hanya di ACE online dengan harga terjangkau, lho. Dapatkan juga promo menarik dan pilihan harga untuk perlengkapan dapur seperti blender, mixer, wajan, panci, dan slow juicer. Yuk, belanja sekarang juga!

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement