Rabu 08 Dec 2021 18:05 WIB

Ahli Gizi: Pastikan Keju yang Dibeli Punya Kandungan Nutrisi Susu

Keju cheedar memiliki kandungan nutrisi susu asli.

Rep: Farah Noersativa/ Red: Reiny Dwinanda
Keju (ilustrasi), Keju merupakan produk turunan susu yang bisa dikonsumsi untuk pemenuhan kebutuhan gizi harian anak.
Foto: PxHere
Keju (ilustrasi), Keju merupakan produk turunan susu yang bisa dikonsumsi untuk pemenuhan kebutuhan gizi harian anak.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Keju dapat menjadi bahan makanan yang digunakan untuk memenuhi gizi anak. Ahli gizi dr Rita Ramayulis mengingatkan bahwa penting bagi orang tua untuk memastikan keju yang dikonsumsi merupakan produk keju yang memiliki kandungan utama sama seperti kandungan utama susu.

"Harus ada kalsium, protein, dan juga vitamin D-nya, tiga-tiganya harus ada," jelas Rita dalam kampanye #KejuAsliCheck dari Kraft beberapa waktu lalu.

Baca Juga

Rita mengatakan, definisi dari keju cheddar adalah susu asli. Dengan demikian, keju yang berkomposisi utama keju cheddar bisa dipastikan memiliki kandungan kalsium, protein, dan vitamin D.

Lebih lanjut, Rita menjelaskan manfaat protein, kalsium, dan vitamin D diperlukan untuk pertumbuhan anak. Protein sangat penting untuk pertumbuhan sel pada anak. Lalu, kalsium berperan dalam membentuk kepadatan tulang sebagai tempat jaringan untuk menempel.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement