Rabu 24 Nov 2021 02:50 WIB

Jangan Gampang Meledak, Coba 8 Tips Ini Sebelum Marah

Kemarahan yang tak bisa dikontrol bisa berdampak negatif.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Reiny Dwinanda
Cara menghindari rasa marah (ilustrasi). Kemarahan yang tidak bisa dikontrol bisa membuat Anda melakukan hal-hal yang tidak terduga.
Foto: www.freepik.com
Cara menghindari rasa marah (ilustrasi). Kemarahan yang tidak bisa dikontrol bisa membuat Anda melakukan hal-hal yang tidak terduga.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sama seperti emosi lain, marah adalah hal wajar dan seseorang pasti akan merasakannya. Namun, kemarahan yang tidak bisa dikontrol, bisa berdampak negatif bagi Anda dan lingkungan di sekitar.

Oleh karena itu, penting untuk mengetahui cara mengontrol dan mengelola kemarahan. Berikut delapan tips untuk mengendalikan kemarahan, seperti dirangkum oleh The Indian Express, Selasa (23/11):

Baca Juga

1. Berpikir sebelum berbicara

Kemarahan yang tidak bisa dikontrol bisa membuat Anda melakukan hal-hal yang tidak terduga. Misalnya, mengucapkan kata-kata kasar kepada orang yang Anda cintai.

Biasanya, orang akan menyesal setelahnya. Persoalannya, kata-kata itu tidak bisa ditarik kembali dan efek yang ditimbulkan pun sudah terjadi.

Oleh karena itu, saat marah mulai menguasai diri, Anda bisa tenangkan pikiran. Ulangi dengan perlahan "Tenang saja" atau "Semua akan baik-baik saja". Trik tersebut dapat membantu pikiran untuk mengalihkan fokus dan menciptakan ruang positif.

2. Pikirkan konsekuensinya

Sering kali, kita marah pada hal-hal kecil dan konyol, seperti saat seseorang tidak sengaja menumpahkan kopi dan mengenai baju Anda atau ada orang yang menubruk Anda saat berjalan. Terlalu marah dalam situasi ini tidak baik bagi Anda.

Jadi, sebelum merespons kesalahan kecil, pikirkan konsekuensi yang mungkin Anda hadapi. Cara ini bisa membantu Anda mengendalikan kemarahan untuk hal-hal konyol.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement