REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Rumeysa Gelgi telah resmi diakui sebagai perempuan tertinggi di dunia yang hidup pada masa kini. Pengukuhannya dilakukan pada pekan ini oleh Guinness World Records.
Gelgi pun ingin menggunakan rekor itu untuk merayakan perbedaan. Perempuan berusia 24 tahun asal Turki ini memiliki tinggi 215 cm.
Baca Juga
View this post on Instagram
Kelebihan yang dimiliki Gelgi membuatnya menonjol, bahkan menjadi pusat perhatian. Gelgi lahir dengan Sindrom Weaver, penyakit genetik langka yang menyebabkan pertumbuhan cepat di antara kelainan lainnya.
"Menjadi berbeda tidak seburuk yang Anda pikirkan. Itu bisa membawa Anda kesuksesan yang tak terduga," kata Gelgi, seperti dikutip Reuters, Jumat (15/10).
Advertisement