Rabu 18 Aug 2021 16:47 WIB

Harry-Meghan Galang Bantuan untuk Afghanistan dan Haiti

Pangeran Harry pernah dua kali ditempatkan di Afghanistan.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Reiny Dwinanda
 Pangeran Harry dan Meghan Markle mengajak masyarakat dunia untuk membantu rakyat Afghanistan dan Haiti.
Foto: Daniel Leal-Olivas/Pool Photo via AP
Pangeran Harry dan Meghan Markle mengajak masyarakat dunia untuk membantu rakyat Afghanistan dan Haiti.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pasangan Pangeran Harry dan Meghan Markle menunjukkan keprihatinannya terhadap jatuhnya Afghanistan ke tangan Taliban serta bencana Haiti. Duke dan Duchess of Sussex menggalang donasi untuk orang-orang yang membutuhkan lewat Archewell Foundation, Selasa (17/8).

"Dunia sangat rapuh saat ini. Kita merasakan rasa sakit akibat situasi di Afghanistan. Kita menyaksikan bencana kemanusiaan di Haiti, dan ancamannya memburuk setelah gempa akhir pekan lalu. Kita semua menyaksikan krisis kesehatan global yang berkelanjutan, diperburuk varian baru dan informasi salah," tulis Harry dan Meghan dilansir Fox News, Rabu (18/7).

Baca Juga

Harry dan Meghan mengajak orang-orang untuk bergabung mendukung sejumlah organisasi yang melakukan pekerjaan kritis. Selain itu, mereka juga mendorong orang-orang yang memiliki posisi pengaruh global untuk mempercepat dialog kemanusiaan, yang diharapkan berlangsung pada musim gugur ini di pertemuan multilateral, seperti Sidang Umum PBB dan Konferensi Tingkat Tinggi G20.

"Sebagai komunitas internasional, keputusan yang kita buat sekarang untuk meringankan penderitaan akan membuktikan kemanusiaan kita," ujar Harry dan Meghan dalam pernyataan bersamanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement