Selasa 08 Jun 2021 08:58 WIB

‘Butter’ BTS Perpanjang Rekor Billboard's Hot 100

Hot 100 adalah peringkat mingguan Billboard untuk lagu-lagu paling populer di AS.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Qommarria Rostanti
Lagu baru grup K-pop BTS,
Foto: EPA
Lagu baru grup K-pop BTS,

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Lagu baru grup K-pop BTS, "Butter" memperpanjang rekornya di puncak tangga lagu Hot 100 Billboard. Billboard mengumumkan bahwa "Butter" telah menduduki puncak Hot 100, yaitu peringkat mingguan Billboard untuk lagu-lagu paling populer di Amerika Serikat (AS), untuk pekan kedua berturut-turut.

Lagu yang dirilis pada 21 Mei itu memulai debutnya di posisi nomor satu pada pekan lalu 1 Juni. Dilansir di Soompi pada Selasa (8/6), itu adalah lagu pertama BTS setelah "Dynamite" yang menduduki puncak tangga lagu selama beberapa pekan berturut-turut.

"Dynamite" menduduki puncak Hot 100 selama tiga pekan secara total, dengan dua pekan itu terjadi pada debutnya di tangga lagu. "Butter" juga menduduki puncak tangga lagu Penjualan Lagu Digital untuk pekan kedua berturut-turut, turun dari nomor empat ke nomor 10 di chart Lagu Streaming, dan naik dari nomor 39 ke nomor 32 di chart Lagu Radio.

"Butter" menarik 19,1 juta streaming AS untuk pekan yang berakhir pada 3 Juni, juga menjual 140.200 unduhan, turun 41 dan 42 persen dari pekan sebelumnya. Lagu tersebut juga menarik 22,4 juta tayangan siaran radio di pekan yang berakhir pada 6 Juni, meningkat 24 persen.

Penjualan untuk pekan ini juga memasukkan remix "Hotter" yang dirilis pada 28 Mei. Remix "Cooler and Sweeter", yang dirilis pada 4 Juni, akan tercatar dalam Hot 100 pada pekan depan. Hot 100 minggu ini adalah untuk pekan yang berakhir pada 12 Juni. Chart lengkapnya akan diperbarui di Billboard pada 8 Juni waktu setempat. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement