REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Setidaknya hingga 46 persen dari warga Amerika ingin agar aktor Dwayne Johnson mencalonkan diri sebagai presiden. Hal ini diketahui dari sebuah jajak pendapat terbaru yang dilakukan oleh Piplsyay.
Sebanyak lebih dari 30.130 orang menjadi peserta dalam survei yang menanyakan pendapat mereka mengenai selebriti. Diantara nama aktor yang disebutkan adalah Johnson dan Matthew McConaughey, yang diharapkan tertarik dengan dunia politik Amerika Serikat (AS).
Dilansir dari new york post, Jumat (9/4), sebanyak 29 persen peserta survei mengatakan ingin melihat baik McConaughey dan Johnson menjadi kandidat, baik dalam pemilihan Gubernur Texas, maupun Presiden AS. Sementara, 17 persen lainnya mengaku ingin melihat Johnson suatu saat memimpin Gedung Putih.
Johnson pertama kali mengatakan bahwa dirinya berniat untuk mencalonkan diri pada Februari. Ia saat itu menyebut bahwa mungkin akan mempertimbangkan untuk menjadi kandidat presiden AS di masa depan, jika orang-orang menginginkan hal itu.
Meski demikian, Johnson nampak memiliki impian sebagai orang nomor satu di AS sejak 2017, saat ia mengatakan kepada GQ bahwa mencalonkan diri sebagai presiden adalah kemungkinan nyata. Namun, pada 2018, bintang Jumanji itu mengundurkan diri dari tawaran untuk menjadi kandidat pada pemilihan 2020, mengaku bahwa dirinya belum siap.
Lembaga survei juga menyebut nama selebritas lain yang disukai sebagai calon presiden AS. Diantaranya adalah Tom Hanks, dengan pemilih sebanyak 22 persen, Will Smith 21 persen, Angelina Jolie 30 persen dan Oprah Winfrey 27 persen.
Survei tersebut juga menemukan bahwa 45 persen orang Amerika percaya bahwa selebriti bebas melakukan apa yang mereka inginkan, terkait mencalonkan diri untuk menjabat dalam pemerintahan. Kemudian, 39 persen menemukan bahwa selebriti kelas A bisa menjadi politisi yang baik jika mereka memiliki sikap politik yang benar.
Kemudian, ada 81 persen yang sangat percaya bahwa opini publik dipengaruhi oleh pendapat dan dukungan dari para selebriti.