Drama Korea atau yang juga dikenal dengan drakor merupakan salah satu drama yang sedang digandrungi saat ini. Salah satu genre drama yang paling banyak dicari oleh pecinta drama Korea adalah genre romantis.
Cerita yang menarik serta pemain yang tampan dan cantik menjadi alasan mengapa drama ini semakin disukai. Sering kali, dari drakor romantis tersebut membuat penontonnya menjadi terbawa suasana dan perasaan alias baper.
Dari ratusan drakor bergenre romantis yang sudah muncul, berikut ini ada beberapa drakor romantis yang dianggap legend dan wajib ditonton yang telah Cermati.com rangkum dari berbagai sumber.
Full House (2004)
Full House (2004)
Full House bisa dibilang sebagai salah satu drama romantis yang mengawali kesuksesan drama-drama lainnya. Drama yang tayang pada tahun 2004 ini dibintangi oleh artis populer yaitu Rain dan Song Hye-Kyo. Meski sudah lama sekali tayang, namun Full House masih memiliki tempat di hati para pecinta drakor.
Boys Over Flowers (2009)
Boys over flower (2009)
Boys Over Flower merupakan drama Korea yang membuat nama Lee Min Ho terkenal seperti saat ini. Drama ini sendiri memiliki kisah cinta yang romantis dan banyak liku antara anak orang kaya dengan anak orang biasa. Boys Over Flower sebenarnya merupakan adaptasi dari komik populer Jepang bertajuk Hana Yori Dango.
Coffee Prince (2007)
Meski tidak sepopuler kedua drama sebelumnya, namun Coffee Prince sangat layak masuk ke daftar drama korea romantis terfavorit sepanjang masa. Drama yang tayang pada tahun 2007 ini dibintangi oleh Gong Yoo dan Yoon Eunhye. Sesuai judulnya, latar dari drama Coffee Prince adalah sebuah Coffee Shop.
Baca Juga: Ajarkan Nilai Positif, 6 Searial Drama Korea Ini Wajib Ditonton
Master’s Sun (2013)
Tidak hanya romantis, drama yang dibintangi So Ji Sub dan ratu drama komedi romantis Gong Hyo Jin ini memiliki cerita yang menarik. Latar belakang cerita dari drama ini adalah sang tokoh wanita yang terperangkap dalam ketakutan karena dirinya yang bisa melihat hantu. So Ji-Sub yang merupakan seorang chaebol menjadi tameng untuk mengusir hantu-hantu tersebut.
Reply 1988 (2015)
Reply 1988 (2015)
Reply 1988 merupakan drama terakhir dari seri Replay yang tayang di stasiun tVN. Meski tayang di TV Kabel namun Reply 1988 mampu mencetak rekor rating tertinggi sehingga menjadikannya sebagai drama terfavorit sepanjang masa. Drama yang dibintangi oleh Lee Hyeri, Park Bo Gum, dan Ryu Jun Yeol ini menghadirkan kisah cinta sekaligus persahabatan yang sangat romantis.
Secret Garden (2010)
Secret garden (2010)
Secret Garden ditulis oleh penulis skenario Kim Eun Sook yang sudah terkenal dengan berbagai karyanya yang melegenda. Drama yang dibintangi Hyun Bin dan Ha Ji Won ini menampilkan kisah love-hate relationship. Meski begitu, kisah cinta tersebut tampak sangat romantis karena kedua tokoh yang memiliki kehidupan berbeda tersebut harus dihadapkan pada situasi tak terduga. Penasaran dengan situasi tidak terduga tersebut?
My Love From The Star (2013)
My Love From The Star bercerita mengenai alien tampan yang bernama Do Min-Joon dengan aktris terkenal bernama Cheon Song-Yi. Kedua tokoh utama tersebut diperankan oleh Kim Soohyun dan Jun Ji Hyun yang sudah terkenal dengan aktingnya yang memukau. Tidak hanya kisah cinta romantis saja, Kamu juga bisa melihat adegan-adegan lucu yang menghibur dari Cheon Song-Yi.
Descendants of The Sun (2016)
Tidak hanya bagi penggemar drama Korea saja, mereka yang tidak terlalu mengikuti drama Korea sepertinya juga tahu drama satu ini. Bagaimana tidak, Descendants of The Sun menjadi drama terfavorit dan terpopuler dengan raihan rating tertinggi di tahun penayangannya. Drama Korea yang tayang di tahun 2016 ini menceritakan tentang seorang dokter bernama Kang Mo Yeon yang diperankan Song Hye Kyo dan juga captain bernama Yoon Si Jin yang diperankan oleh Song Joong Ki.
Baca Juga: 7 Ilmu Atur Uang Ini Inspirasi dari Drakor The World of The Married
Weightlifting Fairy Kim Bok-Joo (2016)
Untuk Kamu yang suka drama Korea berlatar pendidikan kampus, mungkin drama ini bisa menjadi pilihan. Bok Joo yang diperankan oleh Lee Sung Kyung sendiri merupakan seorang atlet angkat besi yang berusaha keras meraih cita-citanya. Ia kemudian terlibat kisah cinta dengan Jung Joon Hyung yang diperankan oleh Nam Joo Hyuk.
While You Were Sleeping (2017)
While you were sleeping (2016)
While You Were Sleeping bisa menjadi pilihan untuk Kamu yang suka dengan plot cerita unik dan tidak biasa. Drama yang tayang pada tahun 2016 ini sendiri memiliki cerita yang menarik karena apa yang dimimpikan oleh kedua tokohnya bisa jadi kenyataan. Lewat mimpi-mimpi tersebut kemudian Nam Hong Joo yang diperankan Suzy dan Jung Jae Chan yang diperankan Lee Jong Suk terikat oleh sebuah hubungan.
Nonton Bareng Pasangan Biar Makin Romantis
Daripada sendirian, alangkah baiknya ajak pasangan juga untuk nonton drakor romantis. Ini tentunya akan menambah suasana menjadi lebih romantis lagi. Jangan lupa, siapkan makanan dan minuman ringan sebagai cemilan agar nonton drakor menjadi lebih seru.
Baca Juga: Kecanduan Drakor Bikin Gak Produktif? Ini Solusinya