Kamis 20 Aug 2020 20:19 WIB

Seo Yi-sook Tunggu Hasil Tes Covid, Syuting Startup Terhenti

Seo Yi-sook melakukan kontak dengan aktor yang belum lama ini positif Covid-19.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Reiny Dwinanda
Aktris asal Korea Selatan Seo Yi-sook telah menjalani tes Covid-19. Hasilnya akan keluar pada Jumat pagi.
Foto: Soompi
Aktris asal Korea Selatan Seo Yi-sook telah menjalani tes Covid-19. Hasilnya akan keluar pada Jumat pagi.

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL — Aktris asal Korea Selatan Seo Yi-sook telah menjalani tes Covid-19. Hasil tes dijadwalkan keluar pada Jumat (21/8) pagi. 

Sebelumnya, ia tengah sibuk syuting drama tvN baru berjudul Startup bersama Suzy dan Nam Joo-hyuk sebagai pemeran utamanya. Pada 20 Agustus, sumber dari Startup berbagi informasi bahwa Seo Yi-Sook dikonfirmasi melakukan kontak dengan aktor Heo Dong-won yang belum lama ini dinyatakan positif Covid-19. Seo sedang menjalani isolasi mandiri setelah melakukan tes Covid-19. Hasilnya akan keluar Jumat pagi waktu setempat.

Baca Juga

“Kami juga memutuskan tidak syuting hari ini (20 Agustus), dan kami akan terus mengawasi masalah serupa ke depannya serta melakukan yang terbaik untuk keselamatan semua orang,” kata sumber itu dilansir di laman Soompi, Kamis (20/8).

Sebelumnya, drama produksi KBS To All the Guys Who Loved Me menghentikan syuting setelah aktor Seo Sung-jong dinyatakan positif Covid-19. Drama KBS yang akan datang, Do Do Sol Sol La La Sol juga akan menghentikan sementara syuting sebagai tindakan pencegahan karena beberapa anggota staf dilaporkan mengerjakan dua drama tersebut secara bersamaan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement