REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Salah satu personel grup One Direction, Harry Styles,dikabarkan akan bermain film bersama aktor Brad Pitt dalam film Faster, Cheaper, Better. Sebelumnya, Styles telah beradu peran dalam film perang berjudul Dunkirk bersama Tom Hardy dan Mark Rylance.
Dilansir di laman Capitalfm.com, Kamis (20/8), menurut Vertice Cine sebagai distributor film Amerika Latin dan Eropa, Styles tampaknya akan membintangi film yang berhubungan dengan perubahan besar dan tak terelakkan dalam industri angkutan truk. Dalam sinopsis, film itu mengambil latar di berbagai lokasi dengan cerita yang saling terkait dari karakter yang tak terhitung jumlahnya. Di antaranya termasuk bos serikat pekerja, pengusaha muda, manajer pertanian pedalaman, dan pemilik perusahaan teknologi.
"Kehidupan (mereka) terpotong ketika otomatisasi dan kecerdasan buatan mengubah dunia seperti yang kita kenal. Pada akhirnya, setiap orang harus menghadapi makna menjadi manusia," kata pernyataan Vertice Cine.
Baik Styles maupun Pitt belum mengonfimasi keterlibatannya dalam film itu. Vertice Cine sebelumnya memproduksi film terkenal seperti The Gentlemen dan Judy.
Film Faster, Cheaper, Better dikabarkan akan disutradarai Dan Gilroy, yang merupakan pengarah film Nightcrawler dan Velvet Buzzsaw, serta penulis Kong: Skull Island.