Rabu 03 Jun 2020 10:35 WIB

Aktor Park Bo-Gum Daftar di Grup Musik Angkatan Laut Korsel

Hasil wawancara dan audisi Park Bo-gum akan dirilis pada 26 Juni.

Rep: Santi Sopia/ Red: Qommarria Rostanti
Park Bo Gum
Foto: EPA
Park Bo Gum

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Aktor Korea Selatan, Park Bo-gum telah mengikuti sesi wawancara wajib militer Angkatan Laut Republik Korea. Perusahaan agensi Park Bo-gum, Blossom Entertainment, mengumumkan bahwa pemain serial drama "Encounter" ini telah melamar untuk cabang budaya dan promosi Angkatan Laut Republik Korea.

"Dia menghadiri wawancara untuk aplikasi pada 1 Juni," tulis laporan itu diansir di Allkpop, Selasa (3/6) malam.

Blossom Entertainment menyatakan hasil wawancara belum keluar. Pihaknya masih menunggu hasil pengumuman yang kemungkinan dipengaruhi berdasarkan wawancara.

Laporan merinci bahwa Park Bo-gum berinisiatif secara khusus melakukannya. Hal ini mengingat pria berusia 26 tahun ini memiliki ayah seorang mantan marinir.

Park Bo-gum juga mendaftar dalam grup musik Angkatan Laut. Selama pendaftaran dan wawancara, dilaporkan bahwa dia telah menunjukkan keterampilan piano dan vokal yang baik.

Hasil wawancara dan audisi Park Bo-gum akan dirilis pada 26 Juni. Jika diterima di korps musik Angkatan Laut, Park Bo-gum akan mendaftar akhir musim panas ini, tepatnya pada 31 Agustus 2020. Setelah menyelesaikan sekitar enam pekan pelatihan dengan Angkatan Laut, dia akan melayani sisa dari layanan wajib selama 20 bulan hingga April 2022.

Saat ini, Park Bo-gum sedang mengerjakan drama yang akan ditayangkan di saluran televisi TVN berjudul "Record of Youth". Secara bersamaan, dia juga tengah menjalankan peran di film terbarunya, Wonderland.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement