REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Seiring perkembangan zaman, industri fesyen di Indonesia terus berkembang. Hal ini sejalan dengan kesadaran masyarakat Indonesia akan fesyen yang telah menjadi bagian dari gaya hidup. Bahkan di e-commerce Shopee, fesyen menjadi kategori paling populer dan sering dicari konsumen.
Uniknya, menurut Head of Fashion & Lifestyle Shopee Indonesia Adi Rahardja, fesyen tidak hanya populer bagi konsumen perempuan namun juga laki-laki. Sepatu, jaket dan tas menjadi 3 item fesyen paling populer di Shopee.
“Tidak hanya kunjungan namun juga transaksinya, fesyen selalu paling tinggi angkanya. Dan tidak hanya fesyen wanita tapi juga para pria,” kata Adi dalam konferensi pers 3.3 Shopee Fashion Sale di Kempinski, Jakarta Pusat, Rabu (12/2).
Menurut Adi, dari tahun ke tahun transaksi kategori fesyen di Shopee mengalami peningkatan. Tercatat, peningkatan transaksi pada kategori fesyen di 12.12 Birthday Sale 2019 meningkat hingga 2,5 kali lipat jika dibandingkan dengan 12.12 2018.
Karenanya, guna menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia, Shopee kembali mengadakan 3.3 Shopee Fashion Sale yang telah berlangsung sejak 3 Februari hingga 3 Maret 2020.
“3.3 Sale Shopee Fashion Sale merupakan langkah awal sebagai destinasi kebutuhan fashion esensial bagi para pecinta fashion di Indonesia,” ungkap Adi.
Dalam 3.3 Shopee Fashion Sale, Shopee bekerja sama dengan jenama fesyen ternama seperti Berrybenka, Wakai, Edwin, Dr Kevin, Zoya, Elzatta, Erigo, Ramayan serta 22 jenama lainnya. Shopee juga menawarkan berbagai penawaran menarik untuk kategori fesyen.