Senin 13 Jan 2020 07:11 WIB

Lagu StarBe Tembus Billboard Indonesia

Grup vokal StarBe belum lama ini merilis 'single' perdananya.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Nora Azizah
Grup vokal asal Bandung, StarBe, merilis lagu debut berjudul
Foto: Youtube
Grup vokal asal Bandung, StarBe, merilis lagu debut berjudul

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tembang "Aku Lengkap Denganmu" berhasil menempati posisi ke-54 di tangga lagu Chart Top 100 Billboard Indonesia pekan ini. Lagu tersebut merupakan single perdana dari grup vokal asal Bandung, StarBe.

StarBe terdiri dari Shella, Chelsea, Abelle, dan Kezia. Masing-masing memiliki warna suara berbeda yang saling melengkapi. Grup vokal mewakili para gadis muda dengan karakter yang dinamis, kuat, dan berdaya.

Baca Juga

"Dengan pencapaian ini, kami berharap StarBe akan terus menghibur para penikmat musik Indonesia dengan karya-karya selanjutnya," kata StarBe lewat pernyataan resmi yang dirilis oleh Aquarius Musikindo.

StarBe meluncurkan "Aku Lengkap Denganmu" pada awal Desember 2019. Sebulan setelah publikasi resmi, lagu telah diputar lebih dari 65 ribu kali di platform streaming Spotify. Video musiknya disimak lebih dari 90 ribu kali di Youtube.

Tembang bercerita tentang perasaan perempuan yang merasa dunianya lebih bersinar saat pasangannya menyatakan cinta. "Aku Lengkap Denganmu" mengusung genre pop yang catchy dan ceria sehingga enak didengarkan.

Lagu diciptakan oleh Aldi Nada Permana, yang menjelaskan bahwa "Aku Lengkap Denganmu" juga memuat rap. Bagian yang dibawakan secara nge-rap itu menjadi kejutan di antara suara merdu para personel dalam lagu manis ini.

Klip video arahkan sutradara Geddi Jaddi Membummi menunjukkan nuansa ceria dan segar, selaras dengan lirik lagunya. Sejumlah titik di Jakarta yang menjadi lokasi pengambilan gambar melengkapi kesan modern dan kekinian.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement