Ahad 22 Dec 2019 11:15 WIB

4 Cara Atasi Rambut Lepek karena Hujan

Saat musim hujan datang tidak menutup kemungkinan Anda akan basah kuyup karena kehujanan. Bukan hanya baju dan sepatu yang basah, rambut Anda juga bisa jadi lepek karenanya.

Rep: Yuni Arta Sinambela (cek n ricek)/ Red: Yuni Arta Sinambela (cek n ricek)
Sumber: madewithoils.com
Sumber: madewithoils.com

Saat musim hujan datang tidak menutup kemungkinan Anda akan basah kuyup karena kehujanan. Bukan hanya baju dan sepatu yang basah, rambut Anda juga bisa jadi lepek karenanya. Terkena hujan memberikan efek negatif pada rambut. 

Mengapa? Karena air yang jatuh juga tercampur dengan kotoran dan polusi. Berikut empat cara atasi rambut lepek karena terkena air hujan. 

Segera Keringkan Rambut

Cara Atasi<a href= Rambut Lepek Karena Hujan" width="560" height="373" />
Sumber: ecr.co.za

Hal pertama yang perlu Anda lakukan setelah berhasil meneduh dari hujan adalah segera mengeringkan rambut. Anda bisa menggunakan tissue, handuk, atau kain bersih yang bisa menyerap air. Hindari untuk menggosok-gosok rambut, Anda cukup menepuk-nepuk rambut sampai sisa air tidak menetes lagi. 

Sisir Rambut Perlahan

Biasanya rambut yang terkena air hujan akan kusut dan susah untuk diatur. Untuk mengatasinya, Anda sebaiknya menyisir rambut secara perlahan.

Rambut yang basah cenderung lebih rapuh dan mudah patah. Bila Anda sisir rambut secara kasar hanya akan membuat rambut jadi rontok. Jika Anda tidak bisa menemukan sisir, bisa juga menggunakan jari untuk merapikan rambut yang kusut.

Baca Juga: 3 Cara Menjaga Kesehatan Saat Musim Hujan

Jangan Ikat Rambut

Cara Atasi Rambut Lepek Karena Hujan
Sumber: Wellhere.com

Setelah kehujanan, rambut pasti akan terasa lengket. Tapi sebaiknya jangan ikat rambut Anda. Jika mengikat rambut dalam kondisi basah, rambut akan jadi lebih lembap dan berbau tak sedap. Selain itu, rambut juga akan semakin kusut dan susah diatur. Biarkan rambut terurai sampai benar-benar kering. 

Gunakan Parfum Khusus Rambut

Cara Atasi Rambut Lepek Karena Hujan
Sumber: madewithoils.com

Untuk mengatasi rambut yang berbau apek akibat kena hujan, jangan lupa untuk menyediakan parfum khusus rambut agar bisa Anda pakai sewaktu-waktu saat kehujanan.  

Parfum khusus rambut biasanya punya aroma yang lebih segar sehingga bisa menutupi bau pada rambut Anda. Kalau Anda tidak punya parfum khusus rambut, bisa juga menggunakan parfum tubuh. Aplikasikan parfum dari jarak sekitar 15 cm dari rambut agar pengaplikasiannya bisa lebih merata.

BACA JUGA: Cek FILM & MUSIK, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini

Editor: Farid R Iskandar

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ceknricek.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ceknricek.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement