Selasa 10 Dec 2019 14:14 WIB

Kiat Belanja Saat Harbolnas Agar Kantong tak Jebol

Harbolnas menjadi momen belanja daring yang ditunggu karena banjir diskon.

Rep: Desy Susilawati/ Red: Nora Azizah
Harbolnas menjadi momen belanja daring yang ditunggu karena banjir diskon (Ilustrasi)
Foto: Needpix
Harbolnas menjadi momen belanja daring yang ditunggu karena banjir diskon (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kendala saat Hari Belanja Online Nasioal (Harbolnas) pasti ada saja. Entah itu sulit mengakses aplikasi atau laman tempat belanja, atau gagal melakukan pembayaran. Hal ini wajar saja terjadi karena traffic saat Harbolnas sangat padat.

Meski demikian, antusias konsumen mengikuti Harbolnas tetap saja tak berkurang. Harbolnas selalu menjadi momen belanja daring yang ditunggu karena banjir dengan potongan harga.

Baca Juga

Agar Harbolnas lancar, Performance Advertising Associate Manager Blibli, Sandy L Kusuma, membagikan sedikit tips bagi para konsumen. Menurutnya, tren belanja daring saat Harbolnas tidak berubah signifikan dalam setiap tahunnya.

Menurut Sandy, sebelum berpartisipasi dalam Harbolnas, ada baiknya melihat-lihat terlebih dahulu produk yang akan dibeli. Hal ini untuk memastikan agar tidak membuang waktu saat Harbolnas berlangsung.

"Trennya melihat-lihat dulu, tidak beli dulu, baru ketika ada event Harbolnas baru beli," ujar Sandy, belum lama ini di Jakarta.

Kemudian, konsumen bisa membuat sebuah shopping list atau daftar barang yang ingin dibeli. Dengan daftar ini, konsumen bisa menghemat waktu saat berpartisipasi dalam Harbolnas.

Barang-barang tersebut bisa langsung dimasukkan dalam wishlist. Kemudian, konsumen bisa membandingkan harganya antara satu platform dengan lainnya.

Selanjutnya, konsumen hendaklah bijak dalam membelanjakan bujet. Sandy mengingatkan, konsumen agar tidak kalap saat belanja pada Harbolnas.

"Jangan sampai belanja kalap, sikat dulu, ternyata bisa jadi masalah di belakang,"saran Sandy.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement