Senin 25 Nov 2019 10:34 WIB

Manfaat Madu dan Jintan Hitam untuk Kulit

Madu dan jintan hitam dikenal sebagai pengobatan alami sejak lama.

Rep: Farah Noersativa/ Red: Indira Rezkisari
Madu yang dipadukan dengan jintan hitam memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.
Foto: pixabay
Madu yang dipadukan dengan jintan hitam memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bahan-bahan alami menjadi pilihan bagi untuk menyehatkan tubuh. Madu dan jintan hitam merupakan bahan-bahan alami yang diunggulkan oleh masyarakat Muslim.

Ustaz Febri Sugianto dalam peluncuran sabun Lifebuoy varian Honey and Habbatussauda menjelaskan beberapa manfaat dari kedua bahan alami itu seperti terangkum dalam sejarah Islam dan Alquran. Dia menjelaskan, ada cerita mengenai ditemukannya madu di dalam sebuah piramid.

Baca Juga

“Ada dua drum madu yang ditemukan di dalamnya. Yang satu itu dibuka, madunya penuh dan warnanya hitam. Di dalamnya itu ada anak bayi yang berusia 4.500 tahun. Artinya, zaman dahulu itu madu digunakan sebagai pengawet alami,” jelas Ustaz Febri dalam peluncuran sabun Lifebuoy varian Honey dan Habbatussauda, di Menteng, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.

Sementara, drum yang kedua, terdapat madu berwarna hitam pekat yang berukuran separuh dari drum itu. Madu itu kemudian diteliti di Universitas di Cordova, dan ditemukan bahwa tak ada satu bakteri pun yang bisa hidup dalam madu itu. Hal itu membuktikan, madu merupakan bahan alami yang memiliki antibakteri dan bermanfaat bagi manusia.

Selain itu, Nabi Muhammad SAW juga bersabda bahan alami habbatussauda atau jintan hitam sangat bermanfaat bagi hidup. “Sesungguhnya Habbatussauda adalah obat segala macam penyakit,” jelas Ustaz Febri.

Dia yang pernah meneliti habbatussaudah beberapa waktu lalu menyebut menemukan hal yang unik dari bahan alami ini terkait dengan antibakteri. Menurut dia, jintan hitam memiliki asam linoleat yang dapat menjaga kelembaban kulit.

Biji jintan hitam itu juga bisa menggantikan peran urang-aring. Biji jintan hitam itu bisa mematikan kutu rambut jika diaplikasikan kepada rambut yang berkutu.

“Jadi ketika disebut obat dari segala macam penyakit, ini tidak hanya untuk penyakit dari dalam. Yang di luar pun sangat efektif,” jelas dia.

Jintan hitam juga memiliki antihistamin aktif yang dilakukan proses pendinginan. Oleh sebab itu, menurutnya sangat tepat ada sabun varian madu dan jintan hitam, agar ketika diberi air mengeluarkan antiiritasi pada kulit.

“Habbatussauda atau jintan hitam telah dipercaya sejak dahulu pada zaman Nabi Muhammad untuk menjaga kesehatan kulit, bebas jerawat, serta dapat menyembuhkan banyak penyakit,” tutur dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement