Rabu 13 Nov 2019 19:52 WIB

Social Media Week 2019 Kembali Digelar

Social Media Week menargetkan partisipasi 10 ribu pengunjung.

Rep: MGROL 127/ Red: Indira Rezkisari
Antonny Liem, Nadya Hutagalung, Norisa Saifuddin, dan Jaclyn Halim yang mengisi acara Konferensi Pers Social Media Week 2019.
Foto: dok panitia SMW
Antonny Liem, Nadya Hutagalung, Norisa Saifuddin, dan Jaclyn Halim yang mengisi acara Konferensi Pers Social Media Week 2019.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Social Media Week (SMW) Jakarta 2019 kembali digelar. Acara yang keempat kalinya ini mengusung tema “Stories : With Great Influence Comes Great Responsibility”.

SMW Jakarta 2019  berlangsung di The Hall, Senayan City, Jakarta Pusat, pada 11—15 November 2019. Menurut situs resmi SMWJakarta.com, acara ini akan menghadirkan sekitar 200 speakers dan influencers, lebih dari 20 eksebisi, lebih dari 80 acara, dan ada 10.000 peserta yang akan hadir di SMW Jakarta 2019.

Baca Juga

Antonny Liem, selaku Chairman Social Media Week Jakarta 2019 dan Chief Executive Officer PT Merah Cipta Media mengatakan, acara ini akan menjadi ajang berbgai informasi dan konferensi ide, inovasi, dan wawasan seputar media sosial dan teknologi dalam perubahan bisnis, masyarakat, dan budaya di seluruh dunia.

“Social Media Week 2019 ini akan menyajikannya dalam bentuk workshop, exhibitions, konferensi, satellite events, dan community meet up,” ujar Antonny Liem, dalam konferensi pers SMW Jakarta 2019.

Antonny juga mengatakan,  dari tahun ke tahun SMW menyesuaikan konten-kontennya dengan realita saat ini. “Kami mencoba hadirkan 9GAG dan TikTok misalnya, sehingga bisa menjadi salah satu keynote speakers dari mereka yang nanti akan mengisi dan menjelaskan bagaimana sosial media itu bisa menjadi menyenangkan namun tetap positif,” kata Antonny.

Sementara itu dalam acara yang sama, Jaclyn Halim selaku GM Marketing dan Leasing Senayan City juga mengatakan SMW Jakarta 2019 memiliki visi yang sama dengan Senayan City, yaitu mengedepankan nilai positif dan memberikan pengaruh besar kepada banyak orang di Indonesia maupun internasional. “Karena ini acara yang global dan bagus, saat pertama kali melihat ternyata SMW ini memiliki impact yang luar biasa. Akhirnya kami memutuskan untuk gabung bekerja sama untuk mencapai visi kami tersebut,” kata Jaclyn.

Social Media Week 2019 juga didukung oleh beberapa platform dan media di seluruh Indonesia. Termasuk salah satunya Nadya Hutagalung yang turut diundang untuk menjadi pembicara pada sesi “Building True Influence”, Rabu (13/11).

“Ketika melihat tema tahun ini, entah kenapa pikiran saya langsung tertuju kepada Nadya Hutagalung. Kebetulan saya kenal dia, dan dia memiliki dampak yang positif bagi followers-nya di media sosialnya,” kata Antonny Liem, membeberkan alasannya memilih Nadya Hutagalung menjadi salah satu pengisi acaranya.

“Sebenarnya setiap orang itu bisa jadi influencer, mau yang followers-nya sedikit atau banyak, dia bisa berpengaruh untuk siapapun termasuk untuk keluarganya. Jadi, melakukan hal yang positif itu berlaku untuk semua orang,” kata Nadya Hutagalung sebagai UN Environment Ambassador dan pendiri Elephants be Elephants.

Tidak hanya Nadya, masih banyak keynote speakers dan influencers yang akan mengisi acara Social Media Week Jakarta 2019. Seperti Najwa Shihab (Narasi TV), Julien Chevignon (CEO YouGov Asia Pasific), Guy Kellaway (Head of Marketing Services and Communications Nestle Indonesia), hingga panggung Community Meet Up yang akan dihadiri oleh berbagai komunitas seperti Hybrid, Kekoreaan Kaskus, GoWork, Riana Yoga Institute, dan SMSC.

Informasi lebih lanjut mengenai acara Social Media Week Jakarta 2019 bisa diakses melalui situs resminya smwjakarta.com dan tiket sudah bisa didapatkan di tiket.com atau langsung beli di venue acara tepatnya di The Hall, Lantai 8, Senayan City, Jakarta.

Antonny Liem berharap, SMW Jakarta 2019 ini bisa bermanfaat bagi audiens, baik user, media creator, developer, marketer, influencer, maupun brand strategist dari berbagai industri kreatif dan teknologi untuk mendapatkan insight dan wawasan terkini mengenai media sosial dan teknologi.

“Harapannya bisa lebih terstruktur saja dari tahun sebelumnya. Kalau untuk peningkatan kita tidak bisa mengukurnya, tapi yang jelas visi misi harus tercapai, dan SMW Jakarta 2019 ini harus lebih berdampak positif lagi untuk banyak kalangan,” tutup Antonny Liem.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement