Wajah orientalnya kerap menghiasi layar kaca sebagai aktris sinetron, model, dan bintang iklan atau brand ambassador sejumlah produk. Siapa lagi kalau bukan Sandra Dewi. Artis cantik yang jauh dari gosip ini memiliki kehidupan sempurna, apalagi setelah menikah dengan pengusaha sukses Harvey Moeis.
Tapi jangan salah. Sebelum berumah tangga, karier Sandra Dewi di industri hiburan Tanah Air berjalan mulus. Namanya dikenal publik, popularitas diraih, sehingga pundi-pundi uang mengalir deras ke kantongnya.
Selain sukses menjadi aktris, pemilik nama lengkap Monica Nicholle Sandra Dewi Gunawan Basri ini juga terjun ke dunia bisnis. Ia berhasil membangun kerajaan bisnisnya tanpa meninggalkan passion-nya berakting.
Pekerjaan tersebut masih dilakoninya hingga saat ini meski sang suami sudah tajir melintir. Bahkan anak sulungnya, Raphael Moeis dihadiahi jet pribadi dengan harga fantastis pada ulang tahun pertamanya.
Mau tahu kisah hidup dan perjalanan karier Sandra Dewi di industri hiburan Tanah Air, berikut ulasan Cermati.com yang dikutip dari berbagai sumber.
Baca Juga: 10 Artis Indonesia Terkaya Saat Ini
Hijrah ke Ibu Kota demi Kuliah
View this post on Instagram
Kisah ini berawal dari keputusan Sandra Dewi hijrah dari Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung ke Jakarta. Tentu saja untuk melanjutkan kuliah di Ibu Kota, tepatnya di London School of Public Relation. Hal tersebut tidak mudah, mengingat Sulung dari tiga bersaudara ini tumbuh besar di kampung halamannya.
Niat Wanita campuran Tionghoa, Palembang, dan Belanda ini cuma satu, yakni menuntut ilmu. Sama sekali tak terlintas di benaknya untuk meniti karier di dunia hiburan. Namun siapa sangka jika kepindahannya dari pulau kecil ke Jakarta di tahun 2001 ini membawa banyak berkat dan keberuntungan.
Di kota metropolitan ini, Sandra Dewi merintis karier dan mengepakkan sayap sebagai bintang iklan, model, pemain sinetron dan presenter. Memasuki tahun 2002, Wanita kelahiran Pangkal Pinang, 8 Agustus 1983 itu mengikuti kontes Miss Enchanteur. Secara mengejutkan, Sandra terpilih sebagai pemenang.
Pada saat yang bersamaan, Sandra Dewi pun berhasil terpilih menjadi Duta Pariwisata Jakarta Barat. Akan tetapi, pada akhirnya, ia kembali pada tekadnya untuk melanjutkan studi.
Totalitas Nyemplung ke Dunia Hiburan
View this post on Instagram
Setelah menamatkan studinya, barulah Sandra Dewi betul-betul terjun ke dunia hiburan. Tepatnya tahun 2006, putri dari pasangan Andreas Gunawan Basri dan Catharina Erliani ini dinobatkan sebagai Runner Up Fun Fearless Female Majalah Cosmopolitan.
Dari situ, Sandra Dewi berkesempatan mengikuti beberapa casting. Dewi fortuna berpihak padanya. Di tahun 2007, ia terpilih memainkan peran dalam film “Quickie Express,” bersama aktor kawakan, Tora Sudiro. Dari film tersebut, nama Sandra Dewi mulai dikenal publik.
Memang sih sebelumnya, Sandra Dewi pernah terlibat dalam pembuatan film layar lebar berjudul “A Very Slow Breakfast.” Adapun film lain yang pernah dibintanginya, yaitu “Tarzan ke Kota”, “Langit Ke-7”, “I Am Hope”, “Triangle the Dark Side”, hingga “Lisa, Asleep,” di tahun 2016.
Wajahnya juga suka nongol di televisi sebagai pemain sinetron. Ia berakting di beberapa judul sinetron, antara lain “Cinta Indah season 1,” “Saya Jameela,” “Elang,” “Cinta Indah season “2,” Nurhaliza”, serta “Langit dan Bumi”. Juga “Cahaya Cinta,” “ Bawang Merah Bawang Putih,” dan masih banyak lainnya.
Baca Juga: Fantastis, Ini Penyanyi Dangdut dengan Honor Termahal
Dijuluki Ratu Iklan
View this post on Instagram
Sejak kecil, bakat Sandra Dewi tampil di depan umum memang sudah terlihat. Ia kerap mengikuti ajang lomba dan memenangkannya, seperti lomba fashion show, bernyanyi, dan lainnya. Prestasinya di bidang akademik juga menonjol.
Bersama Dewi Sandra dan Luna Maya, Sandra Dewi menyanyikan lagu berjudul “Play.” Karya ini merupakan Indonesian Theme Song untuk Euro 2008. Tak hanya itu, wajahnya yang cantik, membuat banyak perusahaan tertarik menjadikannya bintang iklan. Tercatat puluhan iklan sudah dibintanginya.
Tak heran Sandra Dewi dijuluki sebagai Ratu Iklan sejak 2008. Belum cukup, ia juga menjajal kemampuan menjadi seorang presenter. Paling lama bersama Desta Mahendra untuk membawakan program musik “Derings.” Belum lagi saat ini, Sandra Dewi kerap menerima tawaran endorsement dari berbagai produk untuk di posting di akun Instagram miliknya.
Berkat jam terbangnya yang tinggi di dunia hiburan, ketenaran, bikin wanita yang hobi merangkai aksesoris ini disebut-sebut masuk dalam jajaran artis papan atas Indonesia dengan bayaran termahal.
Sukses Membangun Kerajaan Bisnis
View this post on Instagram
Sudah cantik, pintar, berprestasi, kaya, dan punya keluarga harmonis, sepertinya belum cukup bagi Sandra Dewi. Ia pun memutar penghasilannya dengan terjun menjadi pengusaha. Merintis beberapa bisnis yang semakin menambah pundi-pundi kekayaannya.
Berikut ‘pabrik uang’ Sandra Dewi dari kerajaan bisnisnya:
- Bisnis Kuliner
Di bidang kuliner, Sandra Dewi punya usaha keripik singkong dan ubi dengan merek More Chips. Snack yang tidak mengandung MSG ini dibuat khusus untuk konsumen yang sedang diet, tapi hobi banget ngemil. Camilan ini tersedia dalam dua varian rasa, yakni Mojito Splash dan Salted Egg.
Selain More Chips, Ibu dari Raphael Moeis dan Mikhael Moeis ini juga membuka toko kue di Bangka dan Palembang. Toko tersebut bernama Queen Roll Palembang.
- Bisnis Kosmetik dan Kecantikan
Bisnis di bidang kecantikan pun turut dijajalnya. Sandra Dewi memproduksi lipstik, lip gloss, dan lip cream di bawah brand Saint by Sandra. Merek kosmetik yang baru dirilis pada pertengahan 2008 ini, diklaim antioksidan dan dibanderol dengan harga terjangkau. Dipatok mulai harga Rp100 ribu, produk kosmetik tersebut dapat dibeli di sejumlah e-commerce.
- Bisnis Fesyen
Sandra Dewi juga menjajal peruntungan di bisnis fesyen, produk tas dan clothing line. Untuk produk tas, ia meluncurkan merek Rounn x Sandra Dewi. Kisaran harga tasnya sekitar Rp1,4 juta-1,8 juta.
Sedangkan untuk clothing line, merek Sandra by SDW menjadi tag-nya. Busana dari Sandra by SDW yang berpusat di Surabaya ini dibanderol mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah.
- Bisnis Properti
Penggemar Disneyland ini sudah menekuni bisnis properti jauh sebelum dirinya dipersunting sang suami. Mantan kekasih Reino Barack ini diketahui terjun ke usaha properti sejak 2013. Dalam bisnis ini, Sandra Dewi menjabat sebagai direktur dan komisaris untuk dua perusahaan yang berbeda.
- Bisnis Perhiasan Emas
Selain itu, Sandra Dewi pun merintis bisnis perhiasan emas. Menariknya saat peluncuran bisnis anyarnya ini, beberapa selebriti yang menjadi tamu undangan diberikan souvenir cincin emas dari Sandra Dewi Gold.
Emas yang diproduksi Sandra Dewi Gold ini disebut-sebut lebih tinggi kadarnya (75,7%) bila dibanding produk lain di pasaran. Belajar dari sang suami, keputusannya membuka bisnis ini karena perhiasan merupakan investasi masa depan yang bagus.
Berani Bermimpi Besar dan Ikhtiar
Sandra Dewi bisa seperti ini sekarang karena kerja keras. Sebelum ikhtiar, ada mimpi besar yang menjadi penyemangatnya. Jadi, jangan takut untuk bermimpi. Karena dengan bermimpi, kamu akan termotivasi untuk mewujudkan impian menjadi nyata.
Jika dalam perjalanannya, menemui kendala, jangan menyerah. Jatuh bangun adalah hal yang biasa buat orang yang ingin menggapai kesuksesan. Tak ada kesuksesan tanpa kerja keras.
Baca Juga: 8 Artis Ini Makin Tajir Berkat Investasi Saham