Ceknricek.com -- Dalam acara Modest Fashion Founders Fund (ModestFFFund) 2019, EOMF dari Jawa Barat tampil untuk pertama kalinya di Jakarta. Komunitas Entrepreneur of Modest Fashion (EOMF) merupakan kumpulan pegiat industri busana modest yang dibentuk untuk mengembangkan mode khususnya busana muslim.
''Saya melihat desainer dari daerah juga memiliki peluang untuk unjuk karya-karya mereka. Eksplorasi desainnya beda-beda, mereka kurang dapat peluang,'' ujar Franka Soeria sebagai Inisiator, di Gandaria City, Jakarta Selatan, Sabtu (21/9). ''Karena, menurut aku, kita harus mendukung nama-nama baru yang karyanya bagus, bukan hanya desainer dari kota saja.''
Anggota Komunitas EOMF dari Jawa Barat yang tampil bukan hanya dari Bandung saja yang notabene terkenal sebagai kota mode, tapi juga hadir Komunitas EOMF dari Tasikmalaya, Ciamis hingga Depok. Menurut Franka, keberhasilan EOMF Jawa Barat membuat para pengusaha modest fashion dari daerah lain terpacu untuk membuat komunitas yang sama di daerah mereka.
Sekelompok komunitas modest fashion yang berasal dari Jawa Barat ini juga berkeinginan untuk bergabung dalam perkumpulan yang efektif dalam hal modest fashion.
“Sudah saatnya membuka akses kepada desainer daerah. Indonesia begitu besar dan tidak bisa diwakili oleh segelintir orang saja. Suatu saat nanti, setiap daerah di Indonesia harus memiliki bintang modest fashionnya sendiri,” katanya.
Itulah yang membuat antusias para peserta dari daerah begitu besar. Karena, mereka ingin diperhatikan dan mendapatkan akses lebih baik dan lebih terarah.
BACA JUGA: Cek Berita SELEBRITI, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini.