Rabu 25 Sep 2019 00:25 WIB

Choky Sitohang Nggak Kapok Terjun ke Dunia Politik

Choky Sitohang gagal melaju ke Senayan.

Rep: Yuni Arta Sinambela (cek n ricek)/ Red: Yuni Arta Sinambela (cek n ricek)
Foto: Yuni Arta Sinambela/Ceknricek.com 
Foto: Yuni Arta Sinambela/Ceknricek.com 

Ceknricek.com -- Choky Sitohang mengaku tak kapok meski gagal dalam pemilihan legislatif 2019. Ia tetap bersyukur bisa mendapatkan kesempatan berkontribusi dalam pesta demokrasi lima tahunan itu.

Chocky berjuang masuk ke DPR RI periode 2019-2024 sebagai calon legislatif (caleg) daerah pemilihan I Jawa Barat. Ia mewakili Partai Perindo untuk merebut satu dari tujuh kursi yang diperebutkan di dapil tersebut. 

Meski meraih 38.132 suara, Chocky tak bisa melaju ke Senayan. Perolehan suara Perindo tidak melampaui ambang batas parlemen 4 persen.

“Pertama-tama saya perlu mengoreksi ini bukan kegagalan. Kalau kemarin Tuhan izinkan, saya akan mendapatkan tempat di posisi 5 atau 6 dari jatah 7 kursi di Jabar 1,'' ucap Choky saat ditemui dalam peresmian kantor Chossi Public Speaking di Jakarta, belum lama ini. ''Tapi, ternyata suara tersebut tidak cukup membawa partai kami lolos. Tapi, saya tetap bersyukur sama Tuhan.''

Foto: Yuni Arta Sinambela/Ceknricek.com 

Tentang kemungkinan terjun lagi dalam pemilihan legislatif lima tahun mendatang, Choky belum memberi jawaban pasti. Yang jelas, ia akan mendahulukan pekerjaan yang sudah pasti, daripada cuma berangan-angan. 

“Apakah saya akan coba lagi (jadi caleg)? Saya belum tahu karena masa depan masih menyisakan pertanyaan dan rahasia," kata pria kelahiran Bandung, 10 Juli 1982. 

Menurut Choky, negara atau bangsa tanpa ada politik tidak akan ada pemimpin, tidak akan ada kebijakan publik. Itu yang membuat Choky merasa tak kapok terlibat dalam pemilihan legislatif.

“Jika saya mendapatkan amanah dari negara untuk bicara mengenai persatuan Indonesia, bicara program-program yang mendukung kita sebagai bangsa, saya enggak boleh menolak. Karena belum tentu saya disebut politisi, tapi saya bisa dibilang kontributor. Enggak, saya enggak kapok,” jelas Choky.

BACA JUGA: Cek AKTIVITAS KEPALA DAERAH, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ceknricek.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ceknricek.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement