Ahad 22 Sep 2019 23:56 WIB

Festival Pemuda Kreatif Batam 2019 Sedot Perhatian Milenial

Festival ini diinisiasi oleh Kemenpora.

Festival Pemuda Kreatif Batam 2019.
Foto: Dok. Kemenpora
Festival Pemuda Kreatif Batam 2019.

REPUBLIKA.CO.ID, BATAM - Ribuan anak muda dan milenial antusias mengikuti rangkaian acara dan hiburan di Festival Pemuda Kreatif Batam, Kepulauan Riau tahun 2019, Sabtu (21/9) malam. Batam menjadi salah satu tuan rumah pelaksanaan Festival Pemuda Kreatif 2019 yang diinisiasi oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).

Festival Pemuda Kreatif 2019 di Batam diselenggarakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Batam dan komunitas Generasi Entrepreneur (GEN) Batam. Kegiatan diramaikan tenan kuliner, kriya, fashion dan IT yang bertujuan untuk memberi ruang yang seluas-luasnya kepada generasi muda menunjukkan kreatifitas dan inovasinya.

Deputi Pemberdayaan Pemuda Kemenpora RI, Faisal Abdullah menyampaikan, ekonomi Kreatif sedang menjadi tren khususnya di kalangan pemuda. Ia berharap kegiatan ini mampu menumbuhkan menumbuhkan kreatifitas dan minat kalangan milenial. "Ini agar berwirausaha di industri kreatif," ujar dia dalam keterangan resmi yang diterima Republika.co.id, Ahad (22/9).

Festival Pemuda Kreatif Batam 2019 berlangsung sejak Sabtu pagi dengan diawali kegiatan senam aerobik dan zumba bersama yang diikuti ratusan anak muda dan pembagian door prize. Wakil Walikota Batam, Amsakar Ahmad yang hadir saat pembukaan Festival Pemuda Kreatif Batam mengapresiasi terpilihnya Batam sebagai tuan rumah.

Ia mengatakan, festival ini menjadi penting karena menjadi sarana pemberdayaan dan pengembangan kreatifitas pemuda agar membuat pemuda Batam lebih tangguh, kreatif dan berdaya saing. Sebagai upaya mengembangkan wawasan pemuda berwirausaha, Festival Pemuda Kreatif juga menggelar talkshow.

Dua narasumber yang dihadirkan adalah Arseto Hartantiyo Pinontoan selaku Developing The Creative Ecosystem Of Batam dan Dede Saputra sebgai Co-Founder Marlin Booking sekaligus Startup Mentor. Sejumlah perlombaan yang diselenggarakan untuk mengadu bakat dan keterampilan anak muda di Batam yaitu melalui lomba fotografi dan lomba break dance.

Selain itu ada juga penampilan cheersleader dari Shabuya Cheers Squad, fashion show oleh Ronald Moreno, Musik dari DJ Alam dan bintang tamu penyanyi jebolan Indonesia Idol, Glen Samuel menghibur pengunjung festival.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement