Sabtu 14 Sep 2019 03:45 WIB

Gigi "Cherrybelle" Bintangi Film Pendek Pare

Gigi mengatakan telah mendalami dunia akting selama tiga tahun terakhir.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Andi Nur Aminah
Brigitta Cynthia atau Gigi Cherrybelle
Foto: Twitter
Brigitta Cynthia atau Gigi Cherrybelle

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyanyi dan aktris Brigitta Cynthia membintangi film pendek berjudul Pare. Figur publik yang dikenal dengan nama Gigi "Cherrybelle" itu memerankan seorang istri yang baru menikah dan pindah dari rumah mertuanya.

Dia rela berhenti bekerja demi fokus mengurus rumah tangga, termasuk menyajikan masakan favorit suaminya: tumis pare. Apa yang terjadi ketika sang suami menganggap tumis pare itu tidak seenak masakan ibunya?

Baca Juga

Gigi membintangi Pare bersama aktor Emil Kusumo yang berperan sebagai sang suami. Pare menjadi bagian dari seri film pendek besutan rumah produksi Indonesia Sinema Persada yang rencananya dibuat sebanyak 10 judul.

Lewat pernyataan resminya, Gigi mengatakan telah mendalami dunia akting selama tiga tahun terakhir. Dia aktif berlatih akting di sebuah sanggar dan semakin mencintai seni peran. Gigi tidak berpikir dua kali ketika ditawari bermain di Pare.

"Di sini saya merasa bisa mengeksplorasi diri saya di akting lebih lebar lagi, apalagi karakter yang dipercayakan pada saya membuat saya punya banyak ruang untuk eksplor gestur dan emosi," ucap perempuan 26 tahun itu.

Pare bergenre komedi gelap, mencoba menertawakan realitas yang dialami pasangan muda yang tengah hidup mandiri. CEO Indonesia Sinema Persada, Ichwan Persada, menganggap film pendek itu sebagai sarana tepat menyalurkan idealisme.

 

"Film pendek menawarkan kemewahan bagi sineas untuk mengeksplorasi cerita-cerita yang selama ini jarang terungkap di film layar lebar. Banyak aktor/aktris terkenal juga mau langsung terlibat di film pendek karena kemewahan itu," ujar Ichwan.

Selain Gigi dan Emil, Pare turut dibintangi Zee Zee Shahab, Lala Karmela, dan Jeff Smith. Film juga melibatkan sejumlah sineas profesional, seperti penulis skenario Alim Sudio dan penata sinematografi Bill Tristiandy.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement