Selasa 20 Aug 2019 17:04 WIB

Tips Berpakaian Pria untuk Interview Kerja

Anda punya jadwal interview kerja? Bingung pilih pakaian mana yang harus dikenakan? Anda memang harus mendapatkan impresi pertama yang baik saat interview kerja, dengan begitu, kesempatanmu untuk diterima akan lebih besar.

Rep: Ronald Ricardo (cek n ricek)/ Red: Ronald Ricardo (cek n ricek)
Foto: Shutterstock
Foto: Shutterstock

Anda punya jadwal interview kerja? Bingung pilih pakaian mana yang harus dikenakan? Anda memang harus mendapatkan impresi pertama yang baik saat interview kerja, dengan begitu, kesempatanmu untuk diterima akan lebih besar. Berikut ada beberapa tips untuk pria agar tak salah memilih pakaian saat interview kerja.

Jangan sedikit pun berpikiran untuk mengenakan jeans

Meskipun kamu di-interview oleh perusahaan media atau start up yang memang memiliki lingkungan lebih santai, tapi saat wawancara kerja tetap saja tidak pantas kalau kamu mengenakan celana jeans. Ada juga beberapa pria yang beranggapan bahwa celana jeans akan terlihat formal kalau dipadukan dengan gaya formal.

Kamu salah. Celana jeans tetaplah celana jeans yang berkesan santai. Kalau mengenakan ini pun recruiter bisa beranggapan kamu tidak menganggap wawancara ini sebuah hal yang serius. Kamu bisa mengenakan celana bahan atau celana chino.

Kenali lingkungan perusahaan

Ketika kamu melamar kerja tentu kamu sudah mencari tahu mengenai seluk beluk perusahaan tersebut. Meskipun sedikit, kamu tetap harus tahu mengenai lingkungan kerja dari perusahaan. Hal ini juga berpengaruh terhadap pemilihan busana saat wawancara kerja.

Kalau memang kamu melakukan wawancara kerja di perusahaan yang “cukup serius”, seperti bank, law firm, lembaga pemerintahan dan masih banyak lagi, tentu saja kamu membutuhkan pakaian yang benar-benar formal seperti setelan jas.

Lain lagi, ketika kamu dipanggil wawancara oleh perusahaan di industri kreatif, start up, hingga perusaan media, tentu kamu akan lebih fleksibel dalam pemilihan pakaian.

Kesan yang ingin kamu tunjukkan

Ketika melakukan wawancara kerja tentu kamu ingin para recruiter untuk menangkap kesan kepribadian dan karakter yang baik dan positif datang dari dirimu. Nah, tentu saja salah satunya yang mendukung dengan pemilihan busana yang tepat.

Baca Juga: Tips Melamar Pekerjaan di Startup Bagi Para "Fresh Graduate"

Tentu kesan yang ingin kamu sampaikan adalah kesan profesional. Tapi ada juga beberapa orang yang ingin memberikan kesan fun pada tampilannya. Apa pun kesannya, tapi jangan tunjukkan terlalu berlebihan ya, karena akan terlihat buatan tentunya.

Pemilihan warna

Pertimbangan memilih busana untuk wawancara kerja tentu bisa dimulai dari pemilihan warna. Bukan warna mencolok yang harus kamu pilih, melainkan warna-warna yang bisa meneduhkan dan terkesan kalem. Warna-warna tersebut akan membuat kamu terkesan lebih ramah.

Sedangkan warna-warna cerah mencolok justru akan membuat kamu terlihat kurang menarik. Kalau kamu menginginkan kesan yang lebih berwibawa, kamu bisa memilih warna-warna gelap pada umumnya, seperti hitam atau biru navy. Tapi hati-hati juga, karena warna tersebut bisa membuat kesan membosankan.

Pemilihan Motif

Untuk tampil berwibawa dan profesional, penggunaan motif patut dihindari. Motif-motif yang tampak lebih bold justru akan membuat tampilan lebih santai. Jika memang ingin mengenakan motif, kamu bisa memilih motif garis yang bisa jadi pilihan.

BACA JUGA: Cek FILM & MUSIK, Update Berita Film dan Musik Terkini Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ceknricek.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ceknricek.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement