Sabtu 10 Aug 2019 09:00 WIB

Rumah Bertingkat di Jaksel Mulai Rp 500 Juta

Aparthouse layaknya seperti apartemen namun memiliki sertifikat hak milik (SHM).

Aparthouse.
Foto: Aparthouse
Aparthouse.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tuntutan masyarakat akan hunian di tengah kota cukup beragam. Masyarakat menginginkan hunian yang dekat dengan tempat aktivitas sehari-hari, tempat kerja, pusat perbelanjaan, layanan kesehatan serta transportasi yang memadai.

Ujung dari semua tuntutan akan hunian adalah memiliki fasilitas lingkungan yang lengkap dan semua itu akan terpenuhi melalui konsep hunian apartemen house. Kini, masyarakat bisa melirik pilihan apartemen house.

Baca Juga

Apartemen house atau disebut aparthouse adalah konsep rumah tapak (house landed) rasa apartemen. Pilihan ini merupakan solusi bagi orang yang ingin memiliki tempat tinggal di tengah kota namun bukan di apartemen.

Aparthouse layaknya seperti apartemen namun memiliki sertifikat hak milik (SHM). Jadi pemilik memiliki  hak penuh atas propertinya yang bisa diwariskan, di­agunkan atau diperjualbelikan dan tak terbatas waktu.

Aparthouse berada dalam satu komplek dengan sistem keamanan terpadu. Aparthouse minimum memiliki 2 kamar tidur dan 1 kamar mandi, di dalam  2,5 lantai dan tiap unit ada rooftop, sebagai private sky garden sendiri yang bisa digunakan untuk bersantai ataupun olah raga.

Aparthouse dilengkapi teknologi smart home, smart modern futuristic livingconcept interior compact dan pemanfaatan di setiap ruangnya. Selain itu memiliki pintu masuk digital doorlock  yang hanya bisa masuk  dengan kunci sidik jari, pin ataupun kartu. 

“Selain memiliki SHM kelebihan lain aparthouse adalah tidak seperti apartment yang dikenakan  service charge-nya, rata-rata 30rb/m2 di apartment Jakarta. Di Aparthouse tidak ada service charge, sama seperti rumah tapak lainnya di aparthouse  hanya ada iuran bulanan biasanyauntuk  kebersihan (sampah) dan security”, ujar Trisula H. Sunita sebagai Head of Marketing Communication Aparthouse.

Menurut dia, memiliki aparthouse sangat menguntungkan bagi investor. Selain capital gain yang meningkat terus, berinvestasi di aparthouse sangat menguntungkan karena lokasinya di tengah kota dan harga sewa meningkat terus.

Lokasi aparthouse saat ini ada diKemang bernama Puri at Kemang berlokasi di Jalan Puri Mutiara III, sekitar 56 persen telah terjual dan sekarang memasuki tahap kedua.  Condo at Pejaten di Jalan Siaga Pejaten tersedia 118 unit baru dibuka 44 unit untuk tahap pertama. 

Kemudian, Aparthouse Emerald di Jalan Manunggal, Lebak Bulus,  hanya  5 menit dari stasiun MRT Lebak Bulus. Lalu aparthouse di Warung Buncit dan Pancoran bernama River  8 Resi­dence,  pembangunannya sudah 75 persen dan tersisa 20 unit, dan Crystal Blok M yang hanya  3 menit dari MRT H. Nawi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement