REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Aktris Korea Selatan (Korsel) Song Hye-kyo telah pindah ke villa mewah setelah perceraian dengan aktor Song Joong-ki. Perpisahan pasangan populer yang dijuluki 'Song-Song' itu mendominasi berita utama di Korsel.
Portal berita hiburan Korea Selatan Allkpop melaporkan bahwa Hye-kyo telah pindah ke kompleks hunian mewah UN Village. Sementara, mantan suaminya Joong-ki, kembali ke kediaman orang tuanya di Seoul.
Hye-kyo dikabarkan pindah dari rumah bersama mereka sejak Februari 2019 dan muncul di depan umum tanpa cincin kawin selama enam bulan terakhir. Kedua belah pihak secara resmi mengumumkan perceraian pada Juni lalu dengan alasan perbedaan kepribadian.
Di sisi lain, warganet Korsel mengecam Hye-kyo karena penampilan publiknya pascaperceraian. Baru-baru ini, perempuan 37 tahun tersebut pergi ke Monako untuk mempromosikan jenama perhiasan mewah Chaumet.
Menurut sebagian warganet, sangat tidak pantas Hye-kyo muncul bersama para bintang Hollywood di acara glamor, seolah lebih mementingkan kariernya. Padahal, sang mantan suami mengalami kerontokan rambut dan membuat sang ayah muncul di berita.
Sebagian mengatakan perceraian bukan kejahatan, tetapi sangat disayangkan Hye-kyo masih tersenyum seolah tidak terjadi apa-apa. Terlepas dari komentar bernada kecaman, masih banyak pengguna Instagram yang memuji sang aktris.
"Kau memang bidadari! Perempuan kuat yang berjuang melawan dunia negatif," tulis pemilik akun @lyrod87. "Sosok berkarakter yang anggun," tambah warganet lain, @ellenalmodiel, dikutip dari laman Malay Mail.