Rabu 10 Jul 2019 16:22 WIB

Chelsea Islan Punya Dua Tempat Favorit di Nagoya

Chelsea Islan baru-baru ini mengunjungi Nagoya, Jepang untuk berlibur

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Christiyaningsih
Chelsea Islan
Foto: Republika/Shelbi
Chelsea Islan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Chelsea Islan baru-baru ini mengunjungi Nagoya, Jepang untuk berlibur. Ini merupakan kali pertama Chelsea berkunjung ke Nagoya. Ia berangkat dari Jakarta dengan penerbangan langsung selama tujuh jam menuju Nagoya.

Banyak tempat wisata fotogenik dan menyenangkan yang dikunjungi oleh Chelsea. Di antaranya desa Shirakawa-go, Nabana no Sato, Begonia Garden, kuil Shinto Sanko Fushimi Inari di Inuyama, dan berbelanja di distrik pusat belanja Sakae.

Baca Juga

Shirakawa-go dan Begonia Garden merupakan tempat favorit Chelsea selama di Nagoya. Shirakawa go- merupakan sebuah desa yang terletak di distrik Ono, Prefektur Gifu.

Desa ini menampilkan gaya bangunan gassho zukuri atau rumah tradisional Jepang. Tempat ini termasuk salah satu situs warisan dunia UNESCO.

“Aku suka banget soalnya desa lama tapi bersih banget dan masih bagus. Struktur rumahnya bagus, masih tahan meski tidak direnovasi,” ujar Chelsea dalam acara konferensi pers #AdaApaDenganNagoya Travelling Nagoya with Chelsea Islan, Selasa (9/7).

Sedangkan Nabana no Sato adalah taman iluminasi dengan 5,8 juta lampu LED. Taman ini sangat indah dan banyak wisatawan yang berfoto di sini.

Ia tidak lupa mengunjungi Begonia Garden yang menjadi tempat favorit keduanya. Ada 12 ribu bunga warna-warni berukuran besar di dalam maupun luar ruangan Begonia Garden.

“Aku suka banget karena bunganya bukan bunga kecil-kecil yang biasa kita lihat tapi bunganya berukuran besar. Warnanya ada yang fuschia dan lain-lain,” katanya.

Selama perjalanan, perempuan kelahiran 1995 ini terkesan dengan Nagoya. Ia kagum bagaimana orang-orang Nagoya mempertahankan budaya tradisional di daerah mereka. Contohnya, Shirakawa-go yang ia kunjungi saat musim semi lalu, Takayama Old Town, dan Inuyama yang masih terjaga sampai saat ini.

“Itu yang paling buat aku kagum. Gedungnya semua masih bagus, walaupun sudah ratusan tahun,” ujar pemeran Illona Ianovska dalam Rudy Habibie ini .

Sebelumnya, Chelsea sudah pernah mengunjungi ibu kota Jepang, Tokyo. Menurutnya apa yang tidak ada di Tokyo dapat dicari di Nagoya yakni sisi budaya tradisional Jepang yang otentik.

Chelsea merasa bisa lebih banyak belajar budaya Jepang di Nagoya. Selain itu, tempat-tempat yang tidak ada di Tokyo bisa dikunjungi di Nagoya misalnya Sanko Fushimi Inari di Inuyama.

“Ada ema board (plakat kayu berukuran kecil) yang bisa ditulis doa atau kita. Aku belajar banyak banget budaya Jepang yang sesungguhnya,” katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement