Rabu 03 Jul 2019 03:15 WIB

Neno Warisman: Taufiq Ismail Penyair Lintas Generasi

Neno Warisman menganggap Taufiq Ismail bisa diterima lintas generasi.

Rep: Farah Noersativa/ Red: Reiny Dwinanda
Penyair Taufiq Ismail (kedua dari kiri) dan keluarga di acara tasyakur ulang tahun ke-84 sastrawan tersebut di Jakarta, Sabtu (29/6)
Foto: Republika/Farah
Penyair Taufiq Ismail (kedua dari kiri) dan keluarga di acara tasyakur ulang tahun ke-84 sastrawan tersebut di Jakarta, Sabtu (29/6)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Seniman Neno Warisman mengapresiasi Taufiq Ismail sebagai penyair lintas generasi. Ia menganggap hasil karya sastra penyair yang lahir di Bukittinggi, 25 Juni 1935 itu mampu menjangkau generasi dari zaman ke zaman.

“Itu karena apa? Karena ditulis oleh orang yang tidak memiliki keinginan, kecuali untuk menyembah Tuhannya. Karena puisinya adalah puisi kehambaan. Kan merespons semua peristiwa sosial. Jadi yang dia tulis itu puisi seorang khalifah,” ungkap Neno saat ditemui di acara syukuran ulang tahun ke-84 penyair Taufiq Ismail, di Jakarta Timur, pekan lalu.

Neno menyebut saat ini pembacaan puisi tak mendapatkan tempat untuk publik. Selain itu, dia khawatir dari peradaban yang demikian tak akan lahir penyair-penyair muda yang memiliki level kesusastraan seperti Taufiq.

Namun, Neno meyakini bahwa setiap masa pasti memiliki tokoh kesusastraan sendiri. Ia pun berharapan cucu Taufiq, yakni Aidan dan Raina, bisa meneruskan perjuangan kakeknya dalam bidang kesusastraan.

"Mungkin mereka nanti yang akan melanjutkan perjuangan budaya lewat puisi dan sastra,” kata Neno setelah menyaksikan pembacaan puisi oleh Aidan dan Raina bersama sang kakek.

Sastrawan Indonesia, Taufiq Ismail telah berulang tahun ke-84 pada 25 Juni lalu. Taufiq yang dikenal dengan karya legendarisnya, "Dengan Puisi, Aku" bersama dengan keluarganya lalu menggelar syukuran ulang tahun sekaligus peluncuran DVD Meniti Kehidupan yang merangkum perjalanan perjuangannya sebagai sastrawan Indonesia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement