Biasanya setiap menjelang Lebaran, para ibu rumah tangga suka sedih. Bukan karena enggak dikasih THR oleh suami, tapi ditinggal mudik Asisten Rumah Tangga (ART) seminggu lebih. Pekerjaan rumah, seperti mencuci piring dan baju, menyetrika, bersih-bersih rumah, memasak, sampai berbelanja ke pasar terpaksa dilakoni sendiri.
Kalau sudah begini, tidak jarang si ibu mengeluh capek atau letih. Beda lagi jika moms punya balita, pekerjaan rumah enggak bakal kepegang dan akhirnya menumpuk. Penderitaan bertambah, bila mbak ART enggak balik lagi. “Dunia seakan runtuh,” pasalnya mencari ART di Jakarta atau kota besar lain tidak mudah meski banyak agen penyalur ART.
Tenang, buat Anda yang ditinggal mudik ART, ada beberapa aplikasi di ponsel yang dapat membantu menyelesaikan pekerjaan rumah. Apa saja?
Baca Juga: Doyan Belanja Online saat Ramadan, Survei: Netizen RI Bisa Habiskan THR Rp 1,2 Juta
1. Baju kotor menumpuk? Kliknklin Jawabannya
Aplikasi KliknKlin
Aplikasi binatu online dengan nama Kliknklin. Ada layanan antar jemput laundry pakaian, helm, boneka, sepatu, gorden, hingga baby stroller lho. Kalau sudah mengunduh aplikasi di ponsel lewat Google Play Store dan App Store, Anda bisa langsung setting lokasi dan mencari layanan sesuai kebutuhan. Untuk tarif laundry kiloan cuci kering gosok Rp9 ribu per kilogram (kg), cuci kering lipat Rp6 ribu per kg.
2. Nyari ART sementara ada di GoMaid
Aplikasi GoMaid
Aplikasi online penyedia jasa ART untuk bersih-bersih. Anda dapat mengakses GoMaid di aplikasi ponsel maupun website. Seperti di laman resmi GoMaid, ada paket untuk jasa harian dan bulanan. Fulltime (tinggal atau live in) dan (pulang atau live out) dengan jam kerja lebih dari 30 jam per minggu, serta partime (live out). Untuk tarifnya bervariasi tergantung kebutuhan Anda, dari puluhan ribu sampai jutaan rupiah.
3. Bersih-bersih rumah tinggal order Go-Clean
Aplikasi Go-Life Ada Layanan Go-Clean via go-jek.com
Jika Anda malas atau tak punya waktu untuk bersih-bersih rumah saat Lebaran, seperti kamar tidur, dapur, ruang makan, bahkan kulkas dan menyetrika pakaian, tinggal pakai jasa Go-Clean. Unduh aplikasi Go-Life, lalu pilih menu Go-Clean. Di situ ada macam-macam layanan kebersihan yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan dan bujet.
Tarifnya tergantung durasi atau waktu pengerjaan. Untuk durasi 1 jam Rp50 ribu dan paling mahal Rp260 ribu selama 6 jam (pakai peralatan Go-Clean). Sementara pakai peralatan kebersihan milik Anda sendiri, tarifnya Rp40 ribu per 1 jam hingga Rp215 ribu per 6 jam. Anda juga bisa memilih yang akan bersih-bersih wanita atau pria.
4. Cari alternatif aplikasi bersih-bersih, ada Tukangbersih.com
Aplikasi Tukangbersih.com
Satu lagi aplikasi jasa bersih-bersih online, Tukangbersih.com. Menyediakan layanan daily cleaning dan member cleaning. Tarifnya disesuaikan dengan luas rumah Anda. Contohnya untuk luas small hingga 50 meter persegi (2 kamar tidur + 2 kamar mandi + 1 dapur + 1 teras + 1 ruang lain) kena tarif Rp130 ribu durasi 2 jam.
Baca Juga: 26 Bisnis Online Menjanjikan
5. Belanja sembako di aplikasi e-Commerce atau HappyFresh
Aplikasi marketplace, seperti Tokopedia, Bukalapak, JD.ID, Blibli, Shopee, dan lainnya menyediakan layanan belanja sembako online murah. Dikirim via kurir maupun ojek online. Banyak promo yang ditawarkan, termasuk gratis ongkos kirim.
Kalau mau coba sesuatu yang baru, aplikasi HappyFresh bisa jadi pilihan. Belanja online di sana sama seperti belanja di supermarket besar, pilihan barangnya lengkap dan biasanya ada diskon. Supaya lebih mudah, instal aplikasi dulu ya, baru pesan.
6. Beli elpiji dan isi ulang galon air minum di KlikDaily atau Go-Daily
Aplikasi KlikDaily
KlikDaily, aplikasi belanja daring kebutuhan sehari-hari, termasuk tabung gas elpiji dan isi ulang air minum. Tentu saja memanfaatkan merchant atau toko yang bekerja sama dan dekat dengan lokasi Anda. Barang akan diantar ke rumah Anda dengan sistem pembayaran di tempat.
Jika sudah punya aplikasi Go-Life, Anda juga bisa menggunakan layanan Go-Daily yang menawarkan pengiriman galon dan elpiji ukuran 5,5 kg dan 12 kg. Jadi tinggal duduk manis di rumah, enggak usah repot.
7. Mau beli makan, tinggal pesan Grab Food atau Go-Food
Sudah tahu lah ya aplikasi Grab dan Go-Jek bisa buat pesan makanan atau minuman. Kalau mager, tinggal pesan Grab Food atau Go-Food, bayar pakai uang tunai atau dompet digital OVO atau Go-Pay, beres. Enggak perlu ribet masak sendiri atau pergi ke luar untuk cari makan. Paling kamu cukup mengeluarkan biaya untuk makanan atau minuman dan ongkos antar.
Gotong Royong Antar Anggota Keluarga
Sebetulnya kalau mau lebih hemat meski ditinggal ART mudik, Anda dan anggota keluarga di rumah saling gotong royong untuk melakukan pekerjaan rumah. Contohnya moms memasak, mencuci baju, dan menyetrika; suami bersih-bersih rumah; anak yang beranjak besar diajarkan untuk mencuci piring atau menjaga adik. Dengan kerja sama yang baik, maka pembantu mudik pun tidak akan jadi masalah besar, bahkan pengeluaran tetap aman terkendali.
Baca Juga: 25 Situs Populer untuk Anda yang Gemar Belanja Online