Emas sudah bukan lagi barang berharga yang hanya dimiliki orang tertentu saja. Sekarang ini siapapun bisa membeli emas dalam bentuk perhiasan atau logam mulia, baik dari kalangan atas atau menengah ke bawah sekalipun. Mereka yang membeli emas, bukan hanya dijadikan sebagai perhiasan saja, tapi juga disimpan atau dijadikan sebagai investasi.
Banyak cara yang mereka pilih untuk membeli emas, di antaranya beli langsung ke gerai atau toko emas yang ada di pasar tradisional, mall, Antam hingga beli di toko online atau e-commerce. Nah, cara online kini mulai digandrungi banyak orang mengingat mereka tak perlu lagi capek-capek pergi ke toko, hanya tinggal kunjungi website atau toko online yang dituju menggunakan smartphone atau laptop, kemudian pilih-pilih emasnya dan order.
Namun sayangya, pembelian emas secara online ini dimanfaatkan orang-orang yang tidak bertanggung jawab untuk melakukan penipuan. Seperti membuat akun jualan online di e-commerce atau media sosial, mengunggah foto atau video emas perhiasan atau batangan tapi sebenarnya produk aslinya tidak tersedia.
Selain itu pelaku penipuan juga memasarkan produknya dengan harga yang miring serta iming-iming hadiah lainnya. Setelah konsumen mentransfer pembayaran orderannya, pelaku penipuan langsung pergi membawa uang konsumen begitu saja tanpa pesan. Ini tentunya akan sangat merugikan konsumen.
Dengan adanya oknum penipuan emas online yang sudah beredar ini, jangan membuat Anda menjadi kapok dan tidak ingin lagi membeli emas secara online. Jangan khawatir, membeli emas online masih bisa Anda jadikan pilihan praktis dengan aman asalkan Anda mengikuti beberapa tips berikut ini:
1. Perhatikan Reputasi Penjual
Perhatikan reputasi penjual
Hal pertama yang perlu diperhatikan pertama kali sebelum transaksi online adalah melihat reputasi penjual selama berjualan. Bukan hanya pada saat belanja pakaian, sepatu saja, tapi pada saat ingin beli emas secara online juga perlu memperhatikan hal penting tersebut.
Pada umumnya reputasi penjual yang baik dan terpercaya dilihat dari beberapa aspek, di antaranya:
- Keaslian gambar emas yang dijual
Sekarang ini ada saja penjual yang berbuat curang dengan memasang foto produk yang telah didesain, jadi bukan menampilkan foto produk aslinya. Terkadang ini membuat menimbulkan pertanyaan “apakah produknya asli?” atau “apakah produknya tersedia?” Meski gambar desainnya bagus, jangan langsung percaya begitu saja. Lebih baik pastikan terlebih dahulu mengenai produk.
- Rating toko
Biasanya rating ini bisa dilihat dari nilai toko yang berupa bintang 1-5. Jadi, semakin tinggi ratingnya maka bisa dipastikan toko tersebut memberikan pelayanan yang terbaik dan sudah terpercaya.
- Komentar Pembeli
Setiap pembeli yang telah menerima barang orderannya, dia berhak memberikan komentar mengenai produk dan pelayanannya. Misalnya produk tersebut bagus atau jelek, pelayanannya cepat atau lambat dan sebagainya. Jadi pembeli baru bisa melihat ulasan dari pembeli sebelumnya, sehingga dapat memutuskan untuk melanjutkan pembelian atau ingin mencari toko emas online yang lainnya.
2. Harga dan Biaya Lainnya
Harga dan biaya lainnya
Sama halnya dengan membeli produk lain, pastinya pembeli akan mempertimbangkan harga produk dan ongkos kirimnya dari beberapa toko online. Setelah itu, barulah pembeli bisa menentukan barang di toko mana yang akan dibeli. Emas juga begitu, tapi pembeli jangan membandingkan harga emas dengan antar toko online.
Sebab, harga emas yang sangat murah belum tentu bisa dipercaya. Maka dari itu, bagi Anda yang ingin membeli emas sebaiknya bandingkan harga emas di berbagai website resmi, seperti perbankan, media online, Antam dan sebagainya. Jangan lupa juga cek biaya lainnya seperti, biaya cetak, administrasi, dan sebagainya. Jika biaya ini tidak masuk akal, jangan Anda teruskan untuk membelinya.
Baca Juga: Mau Berinvestasi Emas? Lakukan Ini untuk Tahu Mana Emas Asli atau Palsu
3. Proses Pembuatan
Proses pembuatan
Sekarang ini setiap emas yang dijual, pembeli bisa request mengenai model atau motif, namun tentunya ini butuh proses pembuatan. Waktu pengerjaannya ada yang hanya 3-7 hari, bahkan ada pula yang hingga berbulan-bulan lamanya. Sebaiknya pilihlah toko emas online yang menawarkan proses pembuatan singkat agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan yang pada akhirnya bisa mengganggu tujuan dari pembelian emas tersebut.
4. Cek Syarat dan Ketentuan yang Belaku
Cek syarat dan ketentuan yang berlaku
Setiap toko online pastinya memiliki syarat dan ketentuan yang berlaku dan berbeda. Tapi bagian ini dinilai tidak penting bagi kebanyakan pembeli dan mereka akan mengabaikan begitu saja. Padahal ini tak kalang pentingnya, sebab disini ada informasi penting mengenai cara beli, jual, harga, metode pembayan dan sebagainya.
Untuk itu, sebelum memutuskan membeli emas secara online, pastikan Anda sudah membaca dan memahami syarat dan ketentuan yang berlaku tersebut. Biasa informasi penting ini terdapat di bagian keterangan atau deskripsi produk.
Baca Juga: Investasi Emas Bodong" href="https://www.cermati.com/artikel/waspada-ini-5-ciri-ciri-investasi-emas-bodong" target="_blank" rel="noopener">Waspada! Ini 5 Ciri-ciri Investasi Emas Bodong
5. Proses Pengiriman
Proses pengiriman
Mengingat harga emas tidaklah murah, toko emas online yang sudah terpercaya akan memberikan asuransi untuk melindungin emas yang dibeli. Selain itu juga, tak lupa memberikan kwitansi dan sertifikasi di dalamnya. Beda dengan toko emas oline yang memang hanya menipu pembeli, ia tidak akan memberikan hal apapun kepada pembeli.
Beli di Toko Online Resmi
Mudahnya bila Anda tak mau repot-repot untuk mengecek satu per satu mengenai aman atau tidaknya toko online tersebut, kunjungi saja toko online emas resmi yang sudah terpercaya. Ada beberapa toko emas online resmi yang bisa Anda kunjungi, di antaranya www.pegadaian.com atau melalui aplikasinya Pegadaian Digital Service (download di Play Store dan App Store), www.logammulia.com, www.oriori.com, www.bukalapak.com/bukaemas, www.tamasia.co.id
Baca Juga: Tentang Emas dan Manfaatnya dari Berbagai Sektor