REPUBLIKA.CO.ID, KANADA -- Bulan ini, Kanada memperkenalkan kereta luncur cepat yang paling sensasional. Yukon Striker yang ada di taman hiburan di luar Toronto dikabarkan merupakan roller coaster terpanjang, tercepat, dan tertinggi di dunia.
Menurut desainer roller coaster Bolliger & Mabillard, sebagai dive coaster, Yukon Striker dibangun untuk memungkinkan penumpang meluncur ke bawah lurus secara vertikal dalam posisi menghadap ke bagian bawah sehingga menciptakan pengalaman berkendara yang berbeda.
Mengambil nama dari demam emas Kanada pada akhir 1800-an, Yukon Striker bisa mencapai kecepatan maksimum 80 mil (130 kilometer) per jam di sepanjang 3.625 kaki (1.105 meter) lintasan panjang atau sekitar 12 kali lapangan sepakbola. Roller coaster memiliki empat inversi, termasuk loop 360 derajat.
Coaster menawarkan pandangan tanpa batas berkat kursi yang tak berlantai. Pengunjung akan merasakan sensasi bergantung pada sudut elevasi 90 derajat selama tiga detik sebelum meluncur cepat ke bawah dari ketinggian sekitar 245 kaki atau sekitar 74 meter menuju ke terowongan bawah tanah.
“Perjalanan dengan Yukon Striker benar-benar menakjubkan,” kata manajer umum Wonderland, Norm Pirtovshek, dikutip laman New York Times, Selasa (7/5).
Kabarnya, Yukon Striker adalah roller coaster ke-17 yang dibangun di taman bermain tersebut dan merupakan dive coaster pertama yang dibuat di Kanada. Wahana itu juga memiliki julukan "Frontier Canada".
Para pengunjung sekaligus pencari sensasi sudah banyak yang antre berjam-jam untuk menjadi salah satu orang pertama yang merasakan keseruan coaster. Sejumlah warganet pun menanggapi antusias pembukaan Yukon Striker.
"Oke Yukon Striker gila. Ya, antrian menunggu 2+ jam tapi sepadan dengan sensasinya," begitu cicitan dari akun Twitter @CourtneyOzz.