Selasa 30 Apr 2019 07:31 WIB

Fantastic Beasts 3 Tayang November 2021

JK Rowling kembali akan menulis naskah untuk cerita ketiga Fantastic Beasts.

Rep: Farah Noersativa/ Red: Indira Rezkisari
Film Fantastic Beasts
Foto: dok Warner Bros
Film Fantastic Beasts

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penggemar dunia sihir milik JK Rowling perlu bersabar. Pasalnya, kelanjutan film Fantastic Beasts tampaknya memang akan keluar secara terjadwal setiap dua tahun sekali.

Dilansir di Empire Online, Selasa (30/4), film ketiga yang merupakan petualangan dari penyihir Newt Scamander itu belum memiliki judul dan masih membutuhkan lebih banyak pekerjaan naskah dan waktu pra-produksi.  Itu berarti film ketiga itu akan menuju bioskop pada November 2021.

Baca Juga

Warner Bros membuat pengumuman itu pada Senin (24/4) waktu Amerika Serikat. Sementara, tidak ada rincian spesifik mengenai di balik layar atau para pemeran lebih lanjut.

Novelis yang melejit berkat karya Harry Potter, JK Rowling sendiri kembali menulis naskah untuk film ketiga itu. Dan sutradara David Yates kemungkinan juga akan kembali untuk perjalanan terbaru melalui Dunia Sihir dengan penyihir yang juga ahli makhluk buas yang diperankan oleh Eddie Redmayne itu.

“JK Rowling menciptakan alam semesta yang menakjubkan yang telah memikat orang-orang dari segala usia, membawa kita pada perjalanan ajaib yang luar biasa,” kata presiden Distribusi Teater studio Ron Sanders.

Sanders melanjutkan, Warner Bros sangat bangga menjadi rumah sinematik dari Dunia Penyihir dan bersemangat tentang masa depan waralaba Fantastic Beasts. “Kami berharap dapat membawa bab ketiga dari seri lima film kepada audiensi di seluruh dunia pada bulan November 2021,” kata Sanders.

Fantastic Beasts 3, dilansir dari Variety, adalah bagian dari waralaba film yang terbagi atas lima bagian yang menceritakan tentang dunia sihir yang dipopulerkan oleh JK Rowling.  Kisah itu menceritakan petualangan Newt Scamander yang juga seorang magizoologi yang berlangsung pada 1920-an. Latarnya diambil dari beberapa tahun sebelum petualangan bocah penyihir Harry Potter melegenda.

Dalam film Fantastic Beasts kedua yang rilis 2018 lalu,  penyihir gelap terkenal bernama Gellert Grindelwald memulai kisahnya untuk merebut kekuasaan dunia sihir. Aksinya namun dicegah oleh Newt dan Albus Dumbledore muda yang diperankan oleh aktor Jude Law.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement