Selasa 02 Apr 2019 08:19 WIB

Sutradara Balut Shazam! dengan Komedi Kental

Sutradara tetap membawa ciri sentuhan gelapnya saat buka film Shazam!.

Rep: Dwina Agustin/ Red: Indira Rezkisari
Film Shazam!
Foto: Warner Bros via AP
Film Shazam!

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sutradara Shazam! David F. Sandberg memberikan suguhan menarik untuk mengemas cerita Shazam!. Dia bisa  membawa nuansa ceria yang akan menyenangkan sekaligus ada sisi gelap dalam visual yang baik pula.

"Setiap anak bermimpi menjadi pahlawan super. Dalam dunia kisah kita, di mana Superman dan Batman ada, Billy Batson adalah seorang anak yang pada dasarnya mendapatkan keinginan itu," kata Sandberg dalam pernyataan resmi yang diterima Republika.co.id.

Untuk menggambarkan kesenangan Billy sebagai anak remaja yang mendapatkan kekuatan sihir menjadi Shazam, pengarah Annabelle: Creation itu mengemasnya dengan komedi begitu kental. Interaksi antar pemain pun begitu terasa, terutama karakter  Freddy Freeman (Jack Dylan Grazer)  dan Shazam (Zachary Levi).

Meski begitu, sebagai sutradara film horor dari New Line Cinema, kekhasannya pun tidak ditinggalkan. Dia memberikan sentuhan gelap untuk membuka film dan beberapa adegan yang menunjukkan kehidupan Thaddeus. Bahkan, kalau jeli, ada satu karakter dari filmnya yang diselipkan dalam properti untuk masuk adegan.

Film yang akan tayang 5 April di Indonesia ini pun secara kritik mendapatkan nilai yang baik. Dalam situs penilaian Rottentomatoes, Shazam! diakui sebagai film yang segar dengan 93 persen dari 91 ulasan yang sudah masuk per Senin (1/4).

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement