Selasa 19 Mar 2019 07:55 WIB

Sakit Perlu Disikapi Secara Benar

Benar secara tuntunan agama Islam dan ilmu kedokteran.

Dekan Fakultas Kedokteran dan Kesehatan (FKK) UMJ, Dr dr Muhammad Fachri SpP (tengah), penulis buku
Foto: Dok Almawardi
Dekan Fakultas Kedokteran dan Kesehatan (FKK) UMJ, Dr dr Muhammad Fachri SpP (tengah), penulis buku "Manajemen Pengobatan Dalam Perspektif Kedokteran Islam", Dr H Sukiman Rusli SpPD (kanan) dan Direktur Almwardi Prima, Afrizal Sinaro.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Menyikapi musibah sakit yang sesuai tuntunan Islam harus disikapi dengan benar. Benar dalam menjaga kesehatan dan benar dalam menempuh pengobatan. 

Benar menurut tuntunan agama Islam  dan benar menurut ilmu kedokteran.  Pemahaman kehidupan sehat wal afiat dan daya upaya mewujudkannya, hal ini harus dikuasai oleh setiap calon dokter.

Hal itu mengemuka dalam diskusi tentang kesehatan menurut pandangan Islam  antara Dekan Fakultas Kedokteran dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ),  Dr dr Muhammad Fachri SpP dengan penulis buku Manajemen Pengobatan Dalam Perspektif Kedokteran Islam, Dr H Sukiman Rusli SpPD, di kampus UMJ Cirende, pekan lalu.

Buku Manajemen Pengobatan Dalam Perspektif Kedokteran Islam diterbitkan oleh Penerbit Al-Mawardi Prima.  Siaran pers Al-Mawardi Prima yang diterima Republika.co.id, Senin (18/3) menyebutkan, diskusi tersebut menegaskan,  buku itu dinilai penting untuk dimiliki oleh setiap mahasiswa kedokteran, khususnya mahasiswa kedokteran UMJ.

 

 “Untuk memberikan pemahaman dan membuka wawasan untuk  meningkatkan kemampuan dan pengetahuan di bidang ilmu kedokteran yang akan diaplikasikan dalam pengobatan di tengah manyarakat nanti setelah jadi dokter, maka buku Manajemen Pengobatan Dalam Perspektif Kedokteran Islam perlu  dimiliki oleh setiap mahasiswa Fakultas  Kedokteran UMJ,” kata Muhammad Fachri.

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement