Kamis 28 Feb 2019 10:44 WIB

Stan Republika di IBF 2019, Daftar Umrah Berhadiah Buku

Umrah melalui Naja Travel berhak dapat bonus buku yang diterbitkan oleh Republika.

Naja Travel bekerja sama dengan Ihram Republika menawarkan program umrah berhadiah buku kepada para pengunjung Islamic Book Fair (IBF) 2019.
Foto: Dok Naja Travel
Naja Travel bekerja sama dengan Ihram Republika menawarkan program umrah berhadiah buku kepada para pengunjung Islamic Book Fair (IBF) 2019.

REPUBLIKA.CO.ID,REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Banyak hadiah menarik siap diberikan kepada para pengunjung Islamc Book Fair (IBF) 2019 yang digelar di Hall A dan B Jakarta Convention Center (JCC)  Jakarta, 27 Februari hingga 3 Maret 2019.

Salah satunya adalah hadiah buku bagi para pendaftar umrah travel Namirah Angkasa Jayatama (Naja Tavel).”Naja Travel  menggandeng Ihram Republika memberikan kepada pengunjung IBF 2019  hadiah yang terdiri dari tiga paket buku  gratis,” kata Direktur Eksekutif Naja Travel, Ustaz Muhammad Asrori melalui rilis yang diterima Republika.co.id, Rabu (27/2).

Ia menambahkan, ketiga paket buku itu adalah  Ihya Ulimuddin 9 jilid, Fikih Sunnah 5 jilid, dan Oase Alquran 5 jilid. Semua buku tersebut diterbitkan oleh Republika Penerbit. “Mereka yang mendaftar umrah Naja Travel  di stan Republika Penerbit  berhak mendapatkan hadiah berupa paket buku yang diterbitkan oleh Republika Penerbit,” ujarnya.

Asrori menjelaskan, paket umrah bersama Ihram Republika  itu untuk keberangkatan tanggal 24 April 2019. Adapun pelunasan paling lambat tanggal 24 Maret 2019. Harga paket Rp 23,5 juta.

“Calon jamaah umrah yang membayar DP Rp 8 juta berhak mendapatkan bonus buku Oase Alquran dan Kitab Ihya Ulumiddin.  Sedangkan calon jamaah umrah yang membayar DP Rp 5 juta akan mendapatkan bonus buku Oase Alquran dan Fiqih Sunnah,” ungkapnya.

Ia menjelaskan, program umrah keberangkatan tanggal 24 April 2019 itu akan dipimpin oleh Dr Briliantono M Soenarwo SpOT. Tokoh yang akrab dipanggil Dokter Tony itu merupakan dokter spesialis ortopedi dan traumatologi.

Ia juga merupakan penulis serial buku kesehatan dalam Islam. Bukunya antara lain, Allah Sang Tabib.

 “Pada program umrah  yang merupakan paket milad ke-20 Naja Travel itu, Dr Tony akan memberikan ceramah dan konsultasi kesehatan gratis kepada para jamaah,” papar Asrori.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement