Kamis 21 Feb 2019 13:31 WIB

Al Nyanyikan 'Hadapi dengan Senyuman' Semangati Dhani

Al Ghazali mengaku diminta sang ayah tetap tegar dan menjaga keluarga.

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Ani Nursalikah
Putra Sulung Ahmad Dhani: Putra sulung Ahmad Dhani Prasetyo, Al Ghazali seusai mengunjungi ayahnya yang tengah menjalani penahanan di Rutan Klas I Surabaya, Medaeng, Sidoarjo, Kamis (21/2).
Foto: Republika/Dadang Kurnia
Putra Sulung Ahmad Dhani: Putra sulung Ahmad Dhani Prasetyo, Al Ghazali seusai mengunjungi ayahnya yang tengah menjalani penahanan di Rutan Klas I Surabaya, Medaeng, Sidoarjo, Kamis (21/2).

REPUBLIKA.CO.ID, SIDOARJO -- "Hadapi dengan senyuman, semua yang terjadi biar terjadi. Hadapi dengan tenang jiwa, semua kan baik-baik saja. Bila ketetapan tuhan, sudah ditetapkan, tetaplah sudah. Tak ada, yang bisa mengubah, dan tak kan, bisa berubah."

Itulah sebait lagu yang dinyanyikan putra sulung Ahmad Dhani Prasetyo, Al Ghazali seusai mengunjungi ayahnya yang sedang menjalani penahanan di Rutan Klas I Surabaya, Medaeng, Sidoarjo, Kamis (21/2). Lagu yang dinyanyikan tersebut, sebagai penyemangat kepada sang ayah agar tetap sabar dan tegar meski harus menjalani penahanan.

Baca Juga

Al, begitu sapaan akrabnya, datang sekitar pukul 11.10 WIB dengan mengenakan kaos warna putih dengan gambar sang ayah, bertuliskan My Hero. Setelah kurang lebih 50 menit, Al keluar dari ruangan. Dia mengaku, hanya doa yang dibawanya saat membesuk sang ayah.

"Saya bawa doa saja," ujar Al.

Kedatangan Al di sana, memancing kerumunan warga masyarakat. Mereka datang hanya sekadar ingin berswafoto dengannya. Kerumunan warga itu bahkan ikut bernyanyi saat Al membawakan potongan lagu "Hadapi dengan Senyuman" sembari memainkan gitar yang memang telah disiapkannya.

Selama kunjungannya yang kurang dari satu jam itu, Al mengaku banyak dititipi pesan oleh sang ayah. Salah satunya, agar si anak sulung itu mengambil alih tanggung jawab sang ayah untuk menjaga keluarganya.

photo
Putra Sulung Ahmad Dhani: Putra sulung Ahmad Dhani Prasetyo, Al Ghazali seusai mengunjungi ayahnya yang tengah menjalani penahanan di Rutan Klas I Surabaya, Medaeng, Sidoarjo, Kamis (21/2).

"Ayah berpesan, jaga keluarga, jaga mama, dan jaga El dan Dul. Ya walaupun ayah ini terzalimi, tapi tetap harus kuat dan sabar," kata Al.

Al juga mengaku diminta sang ayah tetap tegar dan kuat, meskipun tidak bisa berkumpul dengan sang ayah untuk sementara waktu. Al juga mengaku diminta terus melanjutkan perjuangan Dhani memperjuangkan kebenaran dan keadilan. Namun, dia tidak menjelaskan bentuk perjuangan seperti apa yang dimaksud ayahnya.

"Pesannya juga tetap tegar, tetap kuat, selalu memperjuangkan kebenaran dan keadilan, dan melanjutkan perjuangan ayah," ujar Al.

Al mengaku bangga terhadap Dhani karena dalam situasi sulit pun bisa tetap kuat, dan bahkan tidak menunjukkan kesedihan sama sekali. Sebelum Al, pasangan Anang Hermansyah dan Ashanti juga menjenguk musisi Ahmad Dhani di tempat yang sama.

Anang mengaku, tiada maksud lain dari kunjungan tersebut, selain kepedulian sebagai sesama seniman. Dia juga mengatakan tidak ada pembicaraan tertentu dalam pertemuan tersebut dan hanya curhat saja.

"Ya, sebagai sesama seniman saya menyampaikan supaya Dhani lebih dekat dan lebih tafakur. Tidak ngomong lainnya, hanya curhat biasa," ujar Anang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement