Rabu 30 Jan 2019 20:48 WIB

The Sunan Hotel Solo Siapkan Menu Istimewa untuk Imlek

Jamuan makan malam tersebut ditawarkan dengan harga Rp 250 ribu nett per orang.

Rep: Binti Sholikah/ Red: Gita Amanda
Yu Sheng, salah satu menu spesial yang disajikan The Sunan Hotel Solo dalam menyambut perayaan Imlek. Menu tersebut disajikan pada Senin (4/2) mulai pukul 19.00 WIB di Grand Ballroom.
Foto: Humas The Sunan Hotel Solo
Yu Sheng, salah satu menu spesial yang disajikan The Sunan Hotel Solo dalam menyambut perayaan Imlek. Menu tersebut disajikan pada Senin (4/2) mulai pukul 19.00 WIB di Grand Ballroom.

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- The Sunan Hotel Solo telah menyiapkan menu istimewa dalam menyambut perayaan Imlek tahun ini. Menu spesial tersebut akan memanjakan lidah para tamu dengan ornamen dan lagu–lagu yang mengiringi sajian makanan.

General Manager The Sunan Hotel Solo, Retno Wulandari, mengatakan The Sunan Hotel Solo telah menyiapkan menu prasmanan Imlek bertema "Beautiful Shanghai–Chinese New Year Buffet Dinner". Sajian spesial tersebut akan disajikan pada Senin (4/2) mulai pukul 19.00 WIB di Grand Ballroom.

"Untuk menyambut Imlek akan tersaji menu secara prasmanan mulai dari makanan pembuka sampai makanan penutup," terangnya seperti tertulis dalam siaran pers yang diterima Republika.co.id, Rabu (30/1).

Retno menjelaskan, untuk hidangan pembuka tersedia hidangan khas Imlek berupa sajian Yu Sheng, Dinasty Salad, Exotic Salad, Shanghai Salad dan Fish Maw Soup. Hidangan utama berupa Nasi Goreng Yang Chow, Chow Mein with Quail Eggs, Haisom ala Szechuan, Broccoli & Mushroom with Oyster Sauce, Squid Suan Cai, Hongkong Fried Chicken, Short Ribs Black Pepper, Steamed Fish Fillet ala Hongkong Tersedia Stall carving barbeque untuk Pecking Duck, Hongkong Pigeon dan Barbeque Chicken.

Tidak ketinggalan aneka dimsum dan hidangan penutup seperti kue ranjang, kue moci, kue mangkok, onde-onde, Mango Pudding dan Melon Sagoo.

"Pada acara Imlek para tamu juga dapat berkonsultasi dengan Miss Cicilia dan akan dihibur dengan penampilan Kinarya Suryo Sumirat, A & F Band, MC Nico Chandra dan Atraksi Barongsai Thien En menjadi tontonan yang ditunggu dipuncak acara," ujarnya.

Jamuan makan malam tersebut ditawarkan dengan harga Rp 250 ribu nett per orang. Reservasi dapat dilakukan melalui telpon 0271.731312 atau Hana di nomor 0812 2688 4828.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement