Senin 19 Nov 2018 08:16 WIB

Lima Tempat Terbaik untuk Berlibur di Desember

Desember identik dengan musim hujan dan musim dingin.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Ani Nursalikah
Belize
Foto: Flickr
Belize

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Desember identik dengan musim hujan di negara tropis atau awal musim dingin di negara empat musim. Namun, ada beberapa tempat yang tidak mengecewakan jika dikunjungi pada bulan ini. Seperti yang dilansir di Afar, Ahad (18/11), berikut ini lima pilihan berlibur di Desember.

Belize

Tempat ini memasuki awal musim kemarau pada Desember. Disarankan tiba pada awal bulan untuk menghindari banyaknya orang yang berlibur.

Dengan pulau dan gugusan karang yang tak terhitung jumlahnya di sepanjang Barrier Reef Belize, tidak ada batasan untuk menyelam dan snorkeling. Ambergeris Caye adalah salah satu tujuan terdekat untuk dua aktivitas air itu.

Pengunjung bisa mengunjungi situs menyelam yang ikonik, Great Blue Hole. Tempat ini berbentuk lingkatan dengan terumbu karang di sekitar tepiannya. Penyelam dapat menjelajahi formasi batu kapur di dalam Blue Hole dan terkadang bisa menemukan hiu di perairan dalam.

Dubai

Dubai terkenal memiliki makanan yang luar biasa, kehidupan malam kelas dunia, dan surge belanja yang tak tertandingi. Desember adalah waktu yang tepat untuk mengunjungi Dubai karena cuacanya hangat, namun tidak terik.

Pada 2 Desember negara tersebut merayakan Hari Nasional dengan pertunjukan kembang api dan tari. Yang lebih menarik adalah festival belanja dua tahunan yang menampilkan penjualan besar, peragaan busana, dan menampilkan penjualan besar. Festival ini dimulai pada 26 Desember.

Untuk pengalaman berbelanja lebih unik, disarankan pergi ke Ibn Battuta Mall. Mal ini terdiri dari enam tema wilayah berbeda di dunia, seperti Mesir, Tunisia, Cina, India, Persia, dan Andalusia.

photo
Burj Al Arab, Dubai.

Sydney

Pengunjung dapat melihat kembang api malam Tahun Baru di atas pelabuhan. Sydney juga memiliki 100 pantai yang mudah dijangkau dari Central Business District (CBD), mulai dari teluk-teluk kecil yang indah hingga tempat berselancar. Dimulai dari Pantai Bondi, Pantai Tamarama  yang indah, Pantai Bronte dan Clovelly yang tenang,  Gordon’s Bay yang bagus untuk snorkeling ketika laut tenang hingga Pantai Coogee.

Wina

Wina sangat bagus untuk pecinta seni dan penjelajah pasar. Wina juga kota bagi para pengagum reruntuhan Kerajaan Romawi.

Pada Desember, pasar Natal Wina yang terkenal akan mengisi jalanan kota. Ada banyak pasar lain saat liburan tiba di Wina, termasuk Desa Natal di halaman rumah sakit lama Christkindlmarkt Rathausplatz hingga pasar Natal di Schloss Schoenbrunn dengan istana sebagai latar belakangnya. Pun pengunjung bisa membeli snow globe dari 350 desain di Snow Globe Museum.

photo
Salah satu sudut kota Wina, Austria.

Rio de Janeiro

Rio de Janeiro memiliki alam yang indah, juga budaya dan inspirasi dari para seniman dan musisi. Kota ini diberikan status warisan dunia oleh UNESCO. Jangan lewatkan Museu de Arte Contemporanea Niteroi yang menampung koleksi karya modern terbesar di Brazil.

Habiskan akhir tahun di Pantai Copacabana dengan perayaan yang dijuluki Revellion. Keesokan paginya, para perenang memakai pakaian putih menceburkan diri ke laut dan melewati tujuh gelombang di Festa de lemanja. Mereka juga mengirimkan penghormatan melalui perahu-perahu kecil.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement