Senin 12 Nov 2018 13:47 WIB

Mengintip Cuplikan Terbaru Film Keluarga Cemara

Cuplikan lagu Harta Berharga pasti dikenali penyuka sinetron aslinya.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Indira Rezkisari
Ringgo Agus Rahman dan aktris Nirina Zubir berperan sebagai Abah dan Emak dalam film Keluarga Cemara
Foto: Visinema Pictures
Ringgo Agus Rahman dan aktris Nirina Zubir berperan sebagai Abah dan Emak dalam film Keluarga Cemara

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Film Keluarga Cemara siap tayang mulai 3 Januari 2019 di bioskop. Rumah produksi Visinema Pictures menggarap ulang film berdasarkan serial televisi populer 1990-an berjudul sama karya Arswendo Atmowiloto.

Sejak akhir pekan lalu, cuplikan resmi sinema drama keluarga itu telah hadir di sejumlah kanal media sosial. Tayangan singkat tersebut memperlihatkan keadaan 'Keluarga Cemara' yang sedang tertimpa masalah.

Karena suatu hal, Abah (Ringgo Agus Rahman) harus berganti pekerjaan. Perubahan itu turut mengimbas istrinya, Emak (Nirina Zubir). Termasuk, kedua anak mereka, Euis (Zara JKT 48) dan Cemara yang biasa dipanggil Ara (Widuri Puteri).

Abah mengajak keluarganya pindah ke rumah dengan kondisi jauh berbeda dari sebelumnya. Euis harus pindah sekolah dan menyesuaikan diri dengan teman-teman barunya. Sementara, Ara yang polos menganggap kepindahan itu sangat menyenangkan.

Cuplikan film diiringi lagu "Harta Berharga" yang pasti dikenali oleh para penyuka sinetron aslinya. Sang produser film, Anggia Kharisma, mengatakan bahwa Keluarga Cemara hendak mengajak penonton bernostalgia dan menyampaikan nilai-nilai positif.

"Film ini adalah soal apresiasi pada kebersamaan sebagai harta paling berharga bagi keluarga, dan tentunya soal bersyukur dalam keadaan apapun," ujar Anggia yang juga menjabat sebagai Chief Content & Strategy Visinema Group.

Sineas Yandy Laurens dipercaya menyutradarai Keluarga Cemara. Naskah film ditulis oleh Yandy bersama penulis skenario Gina S Noer. Dalam proses produksi film, Visinema Pictures bekerja sama dengan Ideosource dan Kaskus.

Selain para pemain utama, film turut dibintangi Yasamin Jasem, Kafin Sulthan, Asri Welas, dan Maudy Koesnaedi. Film Keluarga Cemara diharapkan bisa membuat penonton mengambil nilai kehidupan yang diperoleh dari pengalaman sehari-hari.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement