Ahad 28 Oct 2018 07:35 WIB

Putri Eugenie tak Mendapat Gelar The Duchess Setelah Menikah

Tidak semua anggota kerajaan memperoleh gelar usai menikah.

Rep: Mimi Kartika/ Red: Nur Aini
Putri Eugenie dari York dan suaminya Jack Brooksbank usai upacara pernikahan di St George's Chapel, Windsor Castle, Inggris, Jumat (12/10).
Foto: Andrew Matthews, Pool via AP
Putri Eugenie dari York dan suaminya Jack Brooksbank usai upacara pernikahan di St George's Chapel, Windsor Castle, Inggris, Jumat (12/10).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anggota kerajaan Inggris akan menyandang gelar The Duke atau The Duchess setelah menikah. Akan tetapi, tidak semua anggota akan mendapatkan gelar tersebut pada saat melepas masa lajangnya seperti Putri Eugenie.

Dilansir dari Reader's Digest ada beberapa alasan seorang putri atau pangeran mendapatkan gelar The Duke atau The Duchess. Hanya anak lelaki dan cucu lelaki raja yang berhak menerima gelar The Duke.

Jadi ketika Putri Eugenie menikah, ia tidak bisa langsung menyandang gelar The Duchess. Sebagai perempuan, ia juga tidak berhak mewarisi gelar The Duke of York dari sang ayah, Pangeran Andrew.

Selain itu, perempuan yang bukan berasal dari anggota kerajaan Inggris berhak menyandang gelar The Duchess jika suaminya diberi gelar The Duke. Seperti Kate Middleton dan Pangeran William yang mendapat gelar The Duke dan The Duchess of Cambridge dari Ratu Elizabeth II setelah menikah pada 2011 lalu.

Meghan Markle dan Pangeran Harry juga mendapatkan gelar The Duke dan The Duchess of Sussex usai resmi menjadi suami istri pada Mei lalu. Sebelumnya, Pangeran Philip juga mendapat gelar The Duke of Edinburg karena ayah mertuanya, Raja George VI, pada malam pernikahannya dengan Ratu Elizabeth.

Sementara itu, Pangeran Charles diberi gelar The Duke of Cornwall ketika berusia empat tahun saat ibunya dinobatkan sebagai Ratu. Akan tetapi, tidak semua pangeran diberi gelar The Duke, contohnya Pangeran Edward, anak keempat Ratu Elizabeth.

Pangeran Edward justru di beri gelar The Earl. Ia akan mendapatkan gelar The Duke  of Edinburg setelah kematian ayahnya. Jadi gelar The Duke yang didapatkannya merupakan warisan dari sang ayah.

Pemberian gelar The Duke dan The Duchess juga menjadi hak prerogatif sang Ratu. Akan tetapi, Putri Eugenie tidak mendapat gelar The Duchess setelah pernikahannya dengan Jack Brooksbank pada 12 Oktober 2018 kemarin.

Putri Eugenie dan saudarinya, Putri Beatrice, tidak terlibat secara penuh dalam tugas-tugas anggota Kerajaan Inggris. Mungkin saja keduanya tidak mempermasalahkan pemberian gelar tersebut. Mengingat dalam suatu wawancara, Putri Eugenie mengaku menjadi hal yang paling mengganggunya ketika dipanggil sebagai seorang putri.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement